Jakarta (ANTARA) - Bek Liverpool, Joe Gomez, kembali mengikuti sesi latihan lagi setelah menderita cedera sejak awal Desember tahun lalu, namun di waktu bersamaan kondisi kebugaran bek kanan Trent Alexander-Arnold masih diragukan.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengkonfirmasi Gomez akhirnya bergabung dengan rekan-rekannya dalam sesi latihan Selasa (26/3) pagi di Melwood, namun masih perlu melakukan banyak hal agar cukup bugar dimainkan dalam pertandingan.

"Sungguh menyenangkan, Joe sudah tidak cedera lagi dan hampir bugar," kata Klopp dilansir laman resmi Liverpool, Rabu dini hari WIB.

"Setelah sekian lama, saya kira 15 pekan sudah ia menepi, itu waktu yang cukup lama, sehingga ia perlu membangun pondasi kebugaran lagi sebelum bisa tampil hingga akhir musim," ujarnya menambahkan.

Sayangnya, di waktu bersamaan, kabar kurang sedap datang dari Alexander-Arnold yang dipulangkan dari Timnas Inggris akibat cedera dan saat ini Klopp ragu apakah pemuda berusia 20 tahun itu bakal cukup bugar ketika Liverpool menjamu Tottenham Hotspur pada Minggu (31/3) nanti.

"Trent masih mengalami masalah di punggungnya. Kami belum yakin 100 persen, jadi harus meninjau lebih jauh," kata Klopp.

"Semoga antara besok atau Kamis ia bisa kembali latihan penuh dan jika begitu kondisinya cukup baik," ujarnya menambahkan.

Sementara itu gelandang serang Xherdan Shaqiri yang juga dipulangkan dari Timnas Swiss akibat cedera kunci paha saat ini belum mengikuti sesi latihan secara penuh, namun Klopp menyebut kondisinya jauh lebih baik.

"Sejak beberapa pekan lalu ia memang memiliki masalah dengan kunci pahanya. Saat ini ia jauh lebih baik," katanya.

Sedangkan gelandang Alex Oxlade-Chamberlain rencananya akan tetap menjalani program latihan khusus setelah ototnya bermasalah ketika ia tampil 40 menit bersama tim Liverpool U-23 melawan Derby County pada awal Maret.

Namun, Klopp meyakini Oxlade-Chamberlain bakal berlatih penuh mulai pekan depan.

Liverpool saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi 76 poin dan unggul dua poin dari juara bertahan Manchester City (76), namun pesaingnya memiliki satu laga yang belum dijalani.