Jayapura (ANTARA) - Satuan tugas pengamanan perbatasan Yonif 328/DGH kembali menerima senjata api yang sebelumnya dimiliki warga sipil.
Danyon 328 DGH Mayor Inf Erwin Iswari kepada Antara di Jayapura mengatakan, Senin, anggotanya menerima dua senpi rakitan yang selama ini disimpan warga.
"Memang benar ada penyerahan dua pucuk senpi dari warga Arso 7, Kabupaten Keerom yang selama ini disimpan untuk berjaga jaga," katatanya.
Ia mengatakan pendekatan yang dilakukan membuat warga sukarela menyerahkan senpi yang dimilikinya.
“Kami akan terus melakukan pendekatan dan menyakinkan masyarakat sehingga mereka dengan sadar menyerahkan senpi yang ada ditangannya,” kata Iswari.
Mayor Inf Iswari mengatakan, saat ini pihaknya sudah menerima dan mengamankan delapan pucuk senjata api termasuk tiga senjata organik.
“Saya yakin masih banyak senpi yang dimiliki warga mengingat sekitar 3-4 tahun yang lalu sering terjadi keributan dan pertikaian antara warga sehingga banyak diantaranya yang menyimpan senpi,” jelas Mayor Inf Erwin.***2***
Warga Arso kembali serahkan senjata api ke Satgas Yonif 328 DGH
25 Maret 2019 14:55 WIB
Warga Arso 7, Kabupaten Keerom, menyerahkan dua senjata api rakitan yang selama ini dimilikinya ke Satgas Pamtas Yonif 328 / DGH, Senin (25/3) (Dok .Yonif 328/DGH)
Pewarta: Evarukdijati
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2019
Tags: