Anti Hoax
Kabar Perubahan Status Gunung Sinabung, Ini Penjelasannya
18 Februari 2019 23:18 WIB
Kemenko PMK meminta seluruh masyarakat untuk tidak menyebarkan berita bohong (hoax) sebagai salah satu dukungan terhadap penanganan bencana yang terjadi di Indonesia baru-baru ini. (Humas Kemenko PMK)
Jakarta (ANTARA/Jacx) Dalam sebuah unggahan di media sosial dikabarkan mengenai penurunan status Gunung Sinabung di Sumatera Utara dari status awas, level IV menjadi siaga atau level III.
Dalam informasi itu disampaikan bahwa karena intensitas gempa tremor dan juga intensitas letusan semakin berkurang maka status Gunung Sinabung akan diturunkan menjadi level III.
Klaim : Karena kondisi Gunung Sinabung yang relatif stabil dan intensitas letusan berkurang maka status gunung itu akan diturunkan dari level IV awas, menjadi
level III siaga.
Rating : Salah/Misinformasi
Saat ini status Gunung Sinabung hingga 18 Februari 2019 masih dalam kondisi siaga IV atau awas. Informasi ini disampaikan dalam situs resmi Pemerintah Kabupaten Karo berdasarkan laporan dari pos pengamatan Gunung Sinabung yang dilakukan oleh Badan Geologi di bawah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.
Berdasarkan status siaga IV atau awas itu, maka direkomendasikan masyarakat tidak melakukan aktivitas di dalam radius 3 km untuk sektor Utara-Barat, 4 km untuk sektor Selatan-Barat dan dalam jarak 7 km untuk sektor Selatan-Tenggara, 6 km untuk Sektor Tenggara-Timur dan dalam jarak 4 km untuk Sektor Utara-Timur.
Warga yang bermukim di sepanjang aliran sungai yang berhulu di Gunung Sinabung juga diminta agar selalu mewsapadai potensi banjir lahar terutama saat hujan lebat.
Cek Fakta : www.karokab.go.id/id/gunung-sinabung/status-tanggap-darurat
Dalam informasi itu disampaikan bahwa karena intensitas gempa tremor dan juga intensitas letusan semakin berkurang maka status Gunung Sinabung akan diturunkan menjadi level III.
Klaim : Karena kondisi Gunung Sinabung yang relatif stabil dan intensitas letusan berkurang maka status gunung itu akan diturunkan dari level IV awas, menjadi
level III siaga.
Rating : Salah/Misinformasi
Saat ini status Gunung Sinabung hingga 18 Februari 2019 masih dalam kondisi siaga IV atau awas. Informasi ini disampaikan dalam situs resmi Pemerintah Kabupaten Karo berdasarkan laporan dari pos pengamatan Gunung Sinabung yang dilakukan oleh Badan Geologi di bawah Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.
Berdasarkan status siaga IV atau awas itu, maka direkomendasikan masyarakat tidak melakukan aktivitas di dalam radius 3 km untuk sektor Utara-Barat, 4 km untuk sektor Selatan-Barat dan dalam jarak 7 km untuk sektor Selatan-Tenggara, 6 km untuk Sektor Tenggara-Timur dan dalam jarak 4 km untuk Sektor Utara-Timur.
Warga yang bermukim di sepanjang aliran sungai yang berhulu di Gunung Sinabung juga diminta agar selalu mewsapadai potensi banjir lahar terutama saat hujan lebat.
Cek Fakta : www.karokab.go.id/id/gunung-sinabung/status-tanggap-darurat
Pewarta: Tim Jacx dan Kominfo
Editor: Panca Hari Prabowo
Copyright © ANTARA 2019
Tags: