Jakarta (ANTARA News) - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menargetkan seluruh laga babak 32 besar Piala Indonesia 2018-2019 selesai pada 12 Februari 2019.
"Kami akan mencoba membantu panitia pelaksana pertandingan untuk menemukan jalan tengah agar izin laga keluar," ujar Deputi Sekretaris Jenderal PSSI Marshal Masita di Jakarta, Jumat.
Persoalan izin memang menjadi alasan di balik belum bertandingnya beberapa laga Piala Indonesia seperti Persib Bandung versus Persiwa Wamena di leg kedua 32 besar dan Persebaya Surabaya kontra Persinga Ngawi.
Namun, pada akhirnya pertandingan leg kedua Persib kontra Persiwa, yang rencananya berlangsung pada Senin (4/2), dipastikan terlaksana pada Senin (11/2).
Sementara dua leg laga Persebaya kontra Persinga sama sekali belum digelar. Belum dapat dipastikan kapan pertandingan ini akan berlangsung.
"Masalah perizinan merupakan sesuatu yang di luar kendali kami. Namun kami sudah menetapkan jadwal 16 besar di bulan Februari karena Maret ada agenda lain," tutur Marshal.
Namun, pernyataan Marshal berbeda dengan pandangan penanggung jawab (PIC) Piala Indonesia Desi Arfianto.
Desi memprediksi sulit menuntaskan 32 besar pada 12 Februari 2019 seperti disampaikan Marshal karena laga Persebaya melawan Persinga Ngawi belum mendapatkan izin.
"Bahkan Persebaya juga belum mendapatkan izin tempat. Ada kemungkinan laga Persebaya-Persinga digelar lebih dari tanggal 15 Februari 2019," kata Desi.
Akan tetapi, Desi memastikan jadwal 16 besar Piala Indonesia 2018-2019, yang berlangsung pada 15-24 Februari 2019, tidak akan terganggu dengan tertundanya pertandingan tersebut.
"Kalaupun 16 besar mundur, paling hanya jadwal yang melibatkan Persebaya atau Persinga saja," ujar dia.
Babak 16 besar Piala Indonesia 2018-2019 siap digelar oleh PSSI pada 15-24 Februari 2019 dan pengundian fase perdelapan final yang dilakukan di Jakarta, Jumat (8/2).
Berdasarkan hasil undian, di zona barat, Bhayangkara FC akan berhadapan dengan PSIS. Lalu Madura United akan melawan Sriwijaya FC, pemenang partai Persib versus Persiwa menghadapi Arema FC dan PS Tira-Persikabo versus Persija Jakarta.
Kemudian, di zona timur, Borneo FC akan melawan PSS Sleman. Persidago bertemu pemenang Persebaya kontra Persinga, PSM Makassar versus Perseru Serui dan Persela Lamongan berhadapan dengan Bali United.
Piala Indonesia
PSSI targetkan 32 besar Piala Indonesia selesai 12 Februari
8 Februari 2019 18:29 WIB
Deputi Sekjen PSSI Marshal Masita ketika memberikan keterangan mengenai babak 16 besar Piala Indonesia 2018-2019 di Jakarta, Jumat (8/2). (Michael Siahaan)
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2019
Tags: