Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima kunjungan Duta Besar Selandia Baru untuk Indonesia, Trevor Matheson, yang berpamitan karena telah menyelesaikan tugasnya selama empat tahun di Indonesia.

"Saya bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk menyampaikan apresiasi atas hubungan bilateral yang telah kami bina selama empat tahun saya bertugas di Indonesia," kata Trevor kepada wartawan di Kantor Wapres Jakarta, Rabu.

Dalam pertemuan tersebut dibahas pula mengenai upaya peningkatakan kerja sama Indonesia-Selandia Baru, khususnya di bidang pendidikan dan pertanian.

Trevor mengatakan kerja sama di bidang pendidikan dan pertanian antara kedua negara telah berlangsung baik, dan akan terus ditingkatkan bersamaan dengan kerja sama di bidang energi terbarukan.

"Wapres dan saya tadi juga berdiskusi bagaimana beliau menyarankan bahwa Pak Wapres suka melihat kita lebih banyak bekerja sama di bidang pendidikan, tentang sekolah; beliau juga ingin melihat kerja sama kita di bidang pertanian yang lebih besar," tambahnya.

Trevor bertugas sebagai Duta Besar di Indonesia sejak januari 2015 dan akan meninggalkan Jakarta pada pertengahan Februari mendatang. Tugas berikutnya, Trevor akan menjabat sebagai Duta Besar Selandia Baru di Samoa.

Sebagai seorang diplomat karir, Trevor telah berpengalaman sebagai dubes di Italia, Kerajaan Arab Saudi, dubes non-residen untuk negara-negara Dewan Kerjasama Teluk Bahrain, Kuwait, Oman, Qatar dan Uni Emirat Arab.

Trevor adalah lulusan ilmu sosial dari Universitas Waikato, Selandia Baru dan memiliki gelar PhD di bidang geografi manusia dari Australian National University di Canberra.