Jakarta (ANTARA News) - Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau warga mewaspadai potensi hujan disertai angin berkecepatan tinggi di wilayah Jakarta Barat pada Kamis siang menjelang sore.
Laman resmi "bmkg.go.id" di Jakarta, Kamis, menyebutkan wilayah Jakarta Barat dan sekitarnya berpeluang terjadi cuaca buruk disertai petir atau kilat.
Sementara itu, sebagian besar di wilayah DKI Jakarta akan diguyur hujan lokal hingga berintensitas sedang khususnya di Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang hingga malam hari.
Suhu udara antara 24 hingga 32 derajat celsius dan tingkat kelembaban mencapai 70 persen-95 persen.
Baca juga: BMKG prakirakan hujan petir di Jaksel dan Jakbar pada Rabu siang
Metropolitan
Waspadai hujan angin di Jakarta Barat pada Kamis siang
17 Januari 2019 09:31 WIB
BMKG (id.wikipedia.org)
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019
Tags: