Menhub usulkan pembentukan bus 'trans java' di Tol Trans Jawa
30 Desember 2018 10:38 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menyampaikan pidatonya di hadapan para Milenial Kementerian Perhubungan dan Jasa Marga di Rest Area Km207A Tol Palikanci, Cirebon, Jawa Barat pada Sabtu (29/12/2018). (Antara News/Aji Cakti)
Cirebon, Jawa Barat (ANTARA News) - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengusulkan agar dibentuk bus "trans java" yang dapat beroperasi di sepanjang jalur Tol Trans Jawa.
"Kita sedang menggagas 'trans java'berupa bus-bus yang lux, bisa saja kerjasama dengan Jasa Marga dengan satu badan," ujar Menhub di Rest Area Kilometer 207A Tol Palikanci, Cirebon, Sabtu (29/12)
Dia lebih lanjut menjelaskan bahwa satu bus ini bisa mengangkut 40 atau 50 orang, dan diharapkan mengurangi ego serta kecenderungan masyarakat untuk menggunakan kendaraan pribadi saat bepergian.
"Saya mengusulkan kepada ibu Desi (pimpinan Jasa Marga), kita mulai merintis kerja sama dengan Damri," ujar Menhub.
Menhub Budi sendiri mengatakan bahwa dirinya akan menjadi penumpang pertama ketika bus 'trans java' terbentuk dengan rute Jakarta-Surabaya.
Usulan tersebut disampaikan Menhub saat dirinya menyampaikan pidatonya di hadapan para Milenial Kementerian Perhubungan dan Jasa Marga.
Dalam kesempata tersebut Menhub juga meninjau langsung Rest Area Kilometer 207A Tol Palikanci, sekaligus memperkenalkan dan membagikan buku "Peta Kuliner Trans Jawa" kepada pengguna jalan tol yang singgah di Rest Area itu.
Selain meninjau Rest Area, Menhub juga melakukan pemeriksaan kelaikan bus di Terminal Kota Tegal, Jawa Tengah dan sempat beristirahat serta mencicipi kuliner sate Batibul di kota tersebut.
"Kita sedang menggagas 'trans java'berupa bus-bus yang lux, bisa saja kerjasama dengan Jasa Marga dengan satu badan," ujar Menhub di Rest Area Kilometer 207A Tol Palikanci, Cirebon, Sabtu (29/12)
Dia lebih lanjut menjelaskan bahwa satu bus ini bisa mengangkut 40 atau 50 orang, dan diharapkan mengurangi ego serta kecenderungan masyarakat untuk menggunakan kendaraan pribadi saat bepergian.
"Saya mengusulkan kepada ibu Desi (pimpinan Jasa Marga), kita mulai merintis kerja sama dengan Damri," ujar Menhub.
Menhub Budi sendiri mengatakan bahwa dirinya akan menjadi penumpang pertama ketika bus 'trans java' terbentuk dengan rute Jakarta-Surabaya.
Usulan tersebut disampaikan Menhub saat dirinya menyampaikan pidatonya di hadapan para Milenial Kementerian Perhubungan dan Jasa Marga.
Dalam kesempata tersebut Menhub juga meninjau langsung Rest Area Kilometer 207A Tol Palikanci, sekaligus memperkenalkan dan membagikan buku "Peta Kuliner Trans Jawa" kepada pengguna jalan tol yang singgah di Rest Area itu.
Selain meninjau Rest Area, Menhub juga melakukan pemeriksaan kelaikan bus di Terminal Kota Tegal, Jawa Tengah dan sempat beristirahat serta mencicipi kuliner sate Batibul di kota tersebut.
Pewarta: Aji Cakti
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2018
Tags: