Tiga perusahaan Saudi raih Primaduta Award
2 Desember 2018 03:12 WIB
Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda (tengah) berfoto bersama Konsul Jenderal Republik Indonesia Jeddah Muhamad Hery Saripudin (keempat dari kiri) dan para penerima penghargaan Primaduta Award di Jeddah, Sabtu. (ANTARA News/ Sella Panduarsa Gareta)
Jeddah (ANTARA News) - Kementerian Perdagangan menyerahkan penghargaan Primaduta Award untuk tiga perusahaan asal Arab Saudi yang telah loyal menjadi mitra bisnis Indonesia pada hari terakhir pameran 'Made in Indonesia Expo 2018' di Jeddah, Arab Saudi.
Ketiga perusahaan tersebut yakni Abdul Latif Jameel Co, Jarir Bookstore dan Said Bawazir Trading Corp (SBTC).
"Primaduta adalah penghargaan tertinggi dari Pemerintah Indonesia kepada perusahaan asing sebagai pembeli setia untuk membeli dan mengembangkan produk impor dari Indonesia," kata Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda di Jeddah, Sabtu.
Sehingga, lanjutnya, perusahaan asing tersebut memiliki kontribusi dalam meningkatkan volume perdagangan Indonesia dengan negara-negara mitra dagang.
Menurutnya, penghargaan tersebut adalah contoh dari kepercayaan dan komitmen yang baik antara pebisnis Arab Saudi dengan Indonesia.
Arlinda menyampaikan, Indonesia adalah salah satu negara terbaik dan tempat yang tepat untuk menjalin kerja sama bisnis.
"Kami memiliki iklim bisnis yang menyenangkan, saya yakin ketiga importir ini menikmati bisnis mereka yang romantis dan menyenangkan dengan Indonesia," ungkap Arlinda.
Diharapkan, komitmen bisnis Indonesia dapat tersebar hingga ke seluruh Arab Saudi, sehingga kerja sama kedua negara dapat semakin meningkat.
"Saya tentu berharap kepercayaan dan komitmen mereka dengan orang-orang bisnis Indonesia dapat tersebar di seluruh Arab Saudi, yang pada gilirannya akan meningkatkan kerja sama perdagangan antara kedua negara," tegasnya.
Arlinda optimistis bahwa akan ada banyak pengusaha Arab Saudi yang menerima Primaduta Award ke depannya, seiring dengan meningkatnya kemitraan dagang kedua negara.
Baca juga: Pengrajin asal Jateng tingkatkan ekspor ke Saudi
Baca juga: Tikar anyam asal Jambi diborong pembeli dari Saudi
Baca juga: Kuliner nusantara diserbu pengunjung Indonesia Expo
Ketiga perusahaan tersebut yakni Abdul Latif Jameel Co, Jarir Bookstore dan Said Bawazir Trading Corp (SBTC).
"Primaduta adalah penghargaan tertinggi dari Pemerintah Indonesia kepada perusahaan asing sebagai pembeli setia untuk membeli dan mengembangkan produk impor dari Indonesia," kata Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda di Jeddah, Sabtu.
Sehingga, lanjutnya, perusahaan asing tersebut memiliki kontribusi dalam meningkatkan volume perdagangan Indonesia dengan negara-negara mitra dagang.
Menurutnya, penghargaan tersebut adalah contoh dari kepercayaan dan komitmen yang baik antara pebisnis Arab Saudi dengan Indonesia.
Arlinda menyampaikan, Indonesia adalah salah satu negara terbaik dan tempat yang tepat untuk menjalin kerja sama bisnis.
"Kami memiliki iklim bisnis yang menyenangkan, saya yakin ketiga importir ini menikmati bisnis mereka yang romantis dan menyenangkan dengan Indonesia," ungkap Arlinda.
Diharapkan, komitmen bisnis Indonesia dapat tersebar hingga ke seluruh Arab Saudi, sehingga kerja sama kedua negara dapat semakin meningkat.
"Saya tentu berharap kepercayaan dan komitmen mereka dengan orang-orang bisnis Indonesia dapat tersebar di seluruh Arab Saudi, yang pada gilirannya akan meningkatkan kerja sama perdagangan antara kedua negara," tegasnya.
Arlinda optimistis bahwa akan ada banyak pengusaha Arab Saudi yang menerima Primaduta Award ke depannya, seiring dengan meningkatnya kemitraan dagang kedua negara.
Baca juga: Pengrajin asal Jateng tingkatkan ekspor ke Saudi
Baca juga: Tikar anyam asal Jambi diborong pembeli dari Saudi
Baca juga: Kuliner nusantara diserbu pengunjung Indonesia Expo
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2018
Tags: