Jakarta (ANTARA News) - Puing-puing akibat longsor di Perumahan Pesona Kalisari, Kelurahan Kalisari, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, mulai dibersihkan Selasa ini oleh petugas gabungan.
Dari pantauan di lokasi, Selasa, petugas dari Dinas Tata Air, Dinas Bina Marga, Tagana, unsur Kelurahan Kalisari dan PPSU membersihkan puing-puing yang menimbun jalan permukiman warga di bawah kawasan perumahan dan hampir menutup sungai yang ada di samping jalan tersebut.
Berdasarkan penuturan salah satu petugas Sudin SDA yang tak mau disebutkan namanya, pembersihan tersebut sudah dimulai sejak pukul 06:00 WIB, atau sekitar satu jam sebelum Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan datang meninjau lokasi.
Dalam pembersihan tersebut, para petugas juga dibantu oleh satu unit alat berat yakni ekskavator untuk mengangkat tanah atau material berat yang ikut longsor.
Sebelumnya diberitakan satu unit rumah milik ketua RT di kawasan Perumahan Pesona Kali Sari, Kelurahan Kalisari, Kecamatan Pasar Rebo terkena bencana longsor pada Senin (26/11) siang pukul 12:45 WIB karena hujan deras.
Longsor tersebut menimpa satu rumah pada bagian garasi milik Syarifudin yang berusia 55 tahun yang merupakan ketua RT 004/RW 005.
Hingga saat ini belum diketahui total kerugian yang diderita atas kejadian yang tidak menyebabkan korban jiwa ini.
Namun kondisi garasi rumah terdampak rusak, jalan akses di depan rumah terputus dan longsoran juga menimbun dua unit sepeda motor warga di perkampungan di bawah Perumahan Pesona Kalisari tersebut.
Metropolitan
Puing longsoran Pasar Rebo mulai dibersihkan
27 November 2018 09:28 WIB
Kondisi pembersihan puing di lokasi longsoran Perumahan Kalisari, Kelurahan Kalisari, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (27/11/2018). (Antara/Ricky Prayoga)
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018
Tags: