TAICHUNG, Taiwan--(Antara/BUSINESS WIRE)-- Dua buah karya seni batu giok, termasuk “Jadeite Cabbage” dari koleksi National Palace Museum (NPM), akan dipajang mulai tanggal 3 November 2018 hingga 24 April 2019 di Taichung World Flora Expo.
Lihat rilis pers multimedia selengkapnya di sini: https://www.businesswire.com/news/home/20181121005195/en/
“Jadeite Cabbage” menggambarkan sayuran bok choy dengan dedaunan hijau dan tangkai putih yang diukir dari giok hijau dan putih. Bersama dengan patung giok bok choy lainnya dari dinasti Qing, kedua karya seni ini merupakan primadona yang dihadirkan oleh National Palace Museum New Media Gallery pada pameran yang bertempat di Houli Horse Ranch.
Karena “Jadeite Cabbage” merupakan peninggalan budaya yang melambangkan pertanian, ia menegaskan pameran bunga tersebut serta menyiratkan industri pertanian di Taiwan tengah dan selatan. Ia juga akan mengingatkan para pengunjung akan tanah dan asal-usul pertanian.
Selain itu, desain bunga oleh sejumlah negara seperti Malaysia, Myanmar, dan Hong Kong akan dipajang di World Gardens Forest Expo Site. International Floral Design & Education Association, Malaysia, misalnya, akan menghadirkan pameran bertema hutan hujan yang menampilkan bunga nasionalnya yakni Hibiscus rosa-sinensis.
Di sisi lain, “The Promise Land-Myanmar Garden,” menginterpretasikan karakteristik dan ekspektasi Myanmar yang disiratkan oleh bendera nasionalnya melalui tanaman berwarna kuning, hijau, dan merah, yang masing-masing melambangkan persatuan, perdamaian, dan keberanian.
“The Adventure of the Maritime Silk Road” rancangan Hong Kong akan membawa pengunjung untuk memulai perjalanan Maritime Silk Road, yang menampilkan patung yang khas dan megah serta bunga yang cantik.
Dalam merespon Taichung World Flora Expo, NMP juga akan menggelar pameran interaktif, yang akan mengubah peninggalan budaya bertemakan kuda dan bunga dari dinasti Song Utara dan Qing menjadi gambar-gambar melalui penggunaan proyeksi digital dan perangkat interaktif di Houli Horse Ranch.
Untuk membuat budaya dan seni lebih mudah dinikmati semua orang, pameran bunga ini memperkenalkan paket tiket dengan menggandeng Southern Branch NMP yang memungkinkan publik melihat dua patung giok di pameran bunga dan satu di Southern Branch NMP.
Walikota Taichung City Lin Chia-lung mengatakan kalau pemerintah kota tersebut bekerja sama erat dengan sektor publik dan swasta di seantero Taiwan guna meningkatkan konten pameran, dengan berharap memberikan tema untuk tahun ini yakni “produktivitas hijau,” “kelestarian alam,” dan “rakyat yang mampu melakukan penghijauan” kepada dunia dengan standar tertinggi.
Lihat versi aslinya di businesswire.com: https://www.businesswire.com/news/home/20181121005195/en/
Kontak
Sanlih E-Television Co., Ltd.
Renie Lee +886-937-098-066
renie@mail.sanlih.com.tw
Sumber: Sanlih E-Television Co., Ltd.
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Taichung World Flora Expo hadirkan karya seni batu giok
21 November 2018 19:28 WIB
Taichung World Flora Expo hadirkan seni taman Asia Tenggara bertajuk "Jadeite Cabbage." (Antara/BUSINESS WIRE)
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018
Tags: