Lampung Timur (ANTARA News) - Festival Way Kambas Ke-18 Tahun 2018 yang digelar Pemerintah Kabupaten Lampung Timur sejak Jumat (9/11) resmi ditutup oleh Wakil Bupati setempat Zaiful Bokhari di Pusat Konservasi Gajah Taman Nasional Way Kambas, Minggu.

Penutupan Festival Way Kambas 2018 ini dimeriahkan dengan penampilan 700 siswa SD yang menarikan Tari Bedana secara massal dan pemukulan gong sebanyak sembilan kali oleh Kepala Perpustakaan, Arsip, dan Dokumentasi Provinsi Lampung Herlina Warganegara sebagai tanda berakhir pelaksanaan festival ini.

Zaiful Bokhari mengatakan berterima kasih kepada semua pihak yang ikut berperan serta menyukseskan festival akbar yng diselenggarakan Pemkab Lampung Timur itu.

Dia juga menyampaikan permintaan maaf jika terdapat kekurangan selama berlangsung acara.

Zaiful Bokhari kemudian membagi-bagikan hadiah di antaranya berupa sepeda kepada sejumlah siswa SD yang menarikan Tari Bedana.

Zaiful memberikan pertanyaan kepada siswi SDN 2 Labuhan Ratu VII, Kecamatan Labuhan Ratu. "Namanya siapa," tanya Zaiful, didampingi Ketua PKK Lampung Timur Puteri Ernawati. "Vanesa," jawab siswi SD kelas tiga tersebut.

Lalu Zaiful mengajukan pertanyaan kepada Vanesa dan jika benar dia berjanji memberikan sebuah sepeda kepadanya yang telah disiapkan di atas panggung.

"Siapa nama Presiden Republik Indonesia sekarang," tanya Zaiful kepada Vanesa. "Joko Widodo," jawab Vanesa tanpa ragu.

Zaiful pun membenarkan jawaban itu dan hadiah sepeda dijanjikan langsung diberikan kepada Vanesa yang terlihat gembira mendapat hadiah itu.

Vanesa menerima hadiah sepeda BMX merek Phonix dari Wakil Bupati Lampung Timur itu, setelah menjawab dengan benar nama Presiden RI sekarang.

Vanesa saat ditemui, mengaku gembira menerima hadiah sepeda tersebut. "Sangat senang, terima kasih," ujar Vanesa sambil membawa sepedanya bersama kedua orang tuanya.

Zaiful pun melanjutkan membagi-bagikan hadiah. Sejumlah siswa yang menjawab benar dan menjawab salah pun tetap diberi hadiah oleh Wakil Bupati Lampung Timur ini.

Pemerintah Kabupaten Lampung Timur menggelar Festival Way Kambas Ke-18 selama tiga hari, dari Jumat (9/11) sampai dengan Minggu (11/11) ini, dengan rangkaian kegiatan bertujuan menampilkan berbagai potensi dan keunggulan seni budaya maupun keindahan alam daerah ini, sehingga menjadi daya tarik kunjungan wisatawan.

Baca juga: Badak sumatera jadi logo Festival Way Kambas
Baca juga: Ketua MPR Zulkifli Hasan Buka Festival Way Kambas
Baca juga: Anggaran Rp1 miliar untuk Festival Way Kambas menggunakan APBD