Moskow (ANTARA News) - Ketua DPD RI Oesman Sapta melakukan pertemuan dengan Ketua Majelis Tinggi Dewan Federal Federasi Rusia (Dewan Federal) Valetina Matvienko di Kantor Dewan Federal Rusia di Moskow, Selasa.

Pertemuan tersebut merupakan bagian dari rangkaian kunjungan kerja Ketua DPD RI ke Republik Federasi Rusia, pada 22-26 Oktober 2018.

Delegasi DPD RI antara lain, Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono dan sejumlah anggota DPD RI. Delegasi DPD RI diterima oleh Ketua Dewan Federal Rusia Valentina Matvienko yang didampingi sejumlah anggota Dewan.

Pada pertemuan tersebut, Oesman Sapta membicarakan soal hubungan persahabatan antara Indonesia dan Rusia yang telah terjalin sejak 1950. Oesman Sapta juga membicarakan soal kerja sama kedua negara di bidang eknomi, sosial, dan pendidikan.

Sementara itu, Ketua Dewan Federal Rusia Valentina Matvienko mengucapkan selamat datang kepada Delegasi DPD RI. "Indnesia adalah mitra penting bagi Rusia. Hubungan persahabatan antara Rusia dan Indonesia sudah terjalin sejak 1950," katanya.

Menurut Valentina, Rusia berharap kerja sama antara Rusia dan Indonesia, terutama di bidang ekonomi dan perdagangan makin ditingkatkan.