Kemarin, Ahmad Dhani patenkan diri sebagai politisi hingga bernostalgia di konser A1
20 Oktober 2018 07:42 WIB
Gaya Ahmad Dhani saat menghadiri sidang pembacaan eksepsi dalam kasus ujaran kebencian di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (23/4/2018). (ANTARA News/Natisha Andarningtyas)
Jakarta (ANTARA News) - Ahmad Dhani tegaskan dirinya bukan lagi musisi, Konser A1 jadi pertunjukan nostalgia personel dan penggemar, Bekraf luncurkan program akselerasi startup BE-X, Xpander "Tons of Real Happiness" sapa kota Medan, hingga Kisah persahabatan unik dalam "3 Dara 2," menjadi lima berita kemarin yang layak baca.
1. Ahmad Dhani: saya bukan musisi lagi
Jakarta (ANTARA News) - Ahmad Dhani menegaskan jika dirinya bukan musisi lagi, dan mematenkan dirinya sebagai politisi.
Beberapa tahun belakangan, pria yang akrab disapa Dhani itu sering terlibat dalam berbagai kegiatan politik. Bahkan dia juga pernah ikut dalam ajang pemilihan Calon Wakil Bupati Bekasi mendampingi Sa'duddin.
Dhani juga kerap membuat kontroversi dengan ucapan-ucapannya yang dianggap menyinggung beberapa pihak.
Karena lebih sering berkiprah di politik, Dhani tidak takut jika job-nya sebagai musisi berkurang. Sebab menurutnya, saat ini ia sudah bukanlah musisi.
Baca beritanyadi sini.
2. Konser A1, pertunjukan nostalgia personel dan penggemar
Jakarta (ANTARA News) - Boyband asal London, A1 membuka konsernya lewat lagu "Forever In Love" dengan konsep acapella yang membawa penggemarnya kembali ke masa awal kemunculan mereka yakni tahun 1998.
Tanpa menunggu lama, boyband yang terdiri atas Paul Marazzi, Christian Ingebrigtsen, Mark Read dan Ben Adams langsung memainkan "Same Old Brand New You". Dengan koreografi yang dibawakan, A1 membuat penonton ikut bergoyang.
Meski usia personelnya sudah tidak muda lagi, mereka terlihat masih lincah menari-nari di panggung. Penggemarnya pun diajak untuk mengikuti gerakannya.
"Halo Jakarta, senang bisa kembali ke sini. Kami akan membawakan lagu-lagu favorit kami dan juga favorit kalian," sapa Mark usai membawakan "Be The 1st" di Ballroom Double Tree Hotel, Jakarta, Jumat.
Berita lengkapnyadi sini.
3. BE-X, program akselerasi startup dari Bekraf
Jakarta (ANTARA News) - Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) meluncurkan program BE-X yakni program akselerasi startup yang fokus terhadap pembentukan founder dan team founder yang siap berteknopreneur.
"Program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang baik bagi para pelaku startup nasional," ujar Wakil Kepala Bekraf, Ricky Joseph Pesik, dalam peluncuran BE-X di Jakarta, Jumat.
Program BE-X nantinya akan dilaksanakan dalam tiga tahapan yaitu rekrutmen, pelaksanaan akselerasi dan Demo Day.
Baca berita lengkapnya di sini.
4. Xpander "Tons of Real Happiness" sapa kota Medan
Medan (ANTARA News) - Rangkaian acara "Xpander Tons of Real Happiness" yang diselenggarakan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berlanjut ke kota Medan, Sumatera Utara, pada 19 - 21 Oktober 2018 di Plaza Medan Fair.
"Ini merupakan event kelima dari rangkaian roadshow ke sembilan kota di seluruh Indonesia. Sebelumnya kami telah sukses gelar event ini sejak Juli 2018 yang telah dihadiri lebih dari 44 ribu pengunjung," ucap Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI dalam acara pembukaan "Xpander Tons of Real Happiness" di Medan, Jumat.
Di sini pengunjung akan menemukan berbagai kebahagiaan yang diwujudkan melalui taman hiburan karnaval. Ada berbagai wahana permainan yang bisa dinikmati oleh pengunjung, seperti Ferris Wheels, Carousel, Swing Carousel, Baloon Pools dan permainan lainnya.
Berita selengkapnya di sini.
5. Kisah persahabatan unik dalam "3 Dara 2"
Jakarta (ANTARA News) - Kisah persahabatan yang unik kembali hadir dalam sekuel film "3 Dara 2".
Film yang laris pada 2015 itu mempertemukan Tora Sudiro (Trio Afandi), Tanta Ginting (Richard) dan Adipati Dolken (Jay) dalam satu film. Mereka masih menjadi pasien dari dokter Winy (Rianty Cartwright).
Tiga sahabat itu harus kembali berurusan dengan masalah perempuan, usai mengalami kegagalan bisnis dengan Bowo yang diperankan Dwi Sasono
Tidak sampai disitu, mereka juga harus menghadapi sosok menyebalkan Jentu yang diperankan Soleh Solihun.
Selengkapnya di sini.
1. Ahmad Dhani: saya bukan musisi lagi
Jakarta (ANTARA News) - Ahmad Dhani menegaskan jika dirinya bukan musisi lagi, dan mematenkan dirinya sebagai politisi.
Beberapa tahun belakangan, pria yang akrab disapa Dhani itu sering terlibat dalam berbagai kegiatan politik. Bahkan dia juga pernah ikut dalam ajang pemilihan Calon Wakil Bupati Bekasi mendampingi Sa'duddin.
Dhani juga kerap membuat kontroversi dengan ucapan-ucapannya yang dianggap menyinggung beberapa pihak.
Karena lebih sering berkiprah di politik, Dhani tidak takut jika job-nya sebagai musisi berkurang. Sebab menurutnya, saat ini ia sudah bukanlah musisi.
Baca beritanyadi sini.
2. Konser A1, pertunjukan nostalgia personel dan penggemar
Jakarta (ANTARA News) - Boyband asal London, A1 membuka konsernya lewat lagu "Forever In Love" dengan konsep acapella yang membawa penggemarnya kembali ke masa awal kemunculan mereka yakni tahun 1998.
Tanpa menunggu lama, boyband yang terdiri atas Paul Marazzi, Christian Ingebrigtsen, Mark Read dan Ben Adams langsung memainkan "Same Old Brand New You". Dengan koreografi yang dibawakan, A1 membuat penonton ikut bergoyang.
Meski usia personelnya sudah tidak muda lagi, mereka terlihat masih lincah menari-nari di panggung. Penggemarnya pun diajak untuk mengikuti gerakannya.
"Halo Jakarta, senang bisa kembali ke sini. Kami akan membawakan lagu-lagu favorit kami dan juga favorit kalian," sapa Mark usai membawakan "Be The 1st" di Ballroom Double Tree Hotel, Jakarta, Jumat.
Berita lengkapnyadi sini.
3. BE-X, program akselerasi startup dari Bekraf
Jakarta (ANTARA News) - Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) meluncurkan program BE-X yakni program akselerasi startup yang fokus terhadap pembentukan founder dan team founder yang siap berteknopreneur.
"Program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang baik bagi para pelaku startup nasional," ujar Wakil Kepala Bekraf, Ricky Joseph Pesik, dalam peluncuran BE-X di Jakarta, Jumat.
Program BE-X nantinya akan dilaksanakan dalam tiga tahapan yaitu rekrutmen, pelaksanaan akselerasi dan Demo Day.
Baca berita lengkapnya di sini.
4. Xpander "Tons of Real Happiness" sapa kota Medan
Medan (ANTARA News) - Rangkaian acara "Xpander Tons of Real Happiness" yang diselenggarakan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berlanjut ke kota Medan, Sumatera Utara, pada 19 - 21 Oktober 2018 di Plaza Medan Fair.
"Ini merupakan event kelima dari rangkaian roadshow ke sembilan kota di seluruh Indonesia. Sebelumnya kami telah sukses gelar event ini sejak Juli 2018 yang telah dihadiri lebih dari 44 ribu pengunjung," ucap Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI dalam acara pembukaan "Xpander Tons of Real Happiness" di Medan, Jumat.
Di sini pengunjung akan menemukan berbagai kebahagiaan yang diwujudkan melalui taman hiburan karnaval. Ada berbagai wahana permainan yang bisa dinikmati oleh pengunjung, seperti Ferris Wheels, Carousel, Swing Carousel, Baloon Pools dan permainan lainnya.
Berita selengkapnya di sini.
5. Kisah persahabatan unik dalam "3 Dara 2"
Jakarta (ANTARA News) - Kisah persahabatan yang unik kembali hadir dalam sekuel film "3 Dara 2".
Film yang laris pada 2015 itu mempertemukan Tora Sudiro (Trio Afandi), Tanta Ginting (Richard) dan Adipati Dolken (Jay) dalam satu film. Mereka masih menjadi pasien dari dokter Winy (Rianty Cartwright).
Tiga sahabat itu harus kembali berurusan dengan masalah perempuan, usai mengalami kegagalan bisnis dengan Bowo yang diperankan Dwi Sasono
Tidak sampai disitu, mereka juga harus menghadapi sosok menyebalkan Jentu yang diperankan Soleh Solihun.
Selengkapnya di sini.
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018
Tags: