Liga Europa
Astana amankan satu poin dari markas Dynamo Kiev
21 September 2018 04:51 WIB
Bek Astana Marin Anicic merayakan gol pada pertandingan Grup K Liga Europa melawan Dynamo Kiev yang dimainkan di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina, Kamis (20/9/2018) setempat. (AFP/Getty Images/SERGEI SUPINSKY)
Jakarta (ANTARA News) - Klub Kazakhstan Astana mengamankan satu poin dari lawatannya ke markas Dynamo Kiev setelah memaksa hasil imbang 2-2 dalam pertandingan Grup K Liga Europa di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina, pada Jumat dini hari WIB.
Gelandang Dinamo Viktor Tsigankov membawa tuan rumah unggul pada menit ke-11. Bertukar operan dengan Vitaly Buyalskiy di tepi kotak penalti sebelum melepaskan sepakan mendatar ke sudut kanan bawah gawang.
Sepuluh menit berselang, tim tamu membuat kedudukan kembali imbang. Setelah pertahanan Dynamo gagal menyapu bola tendangan sudut dengan sempurna, bola kemudian jatuh ke Junior Kabananga yang mengirimkan umpan silang ke kotak penalti yang ramai dari sisi kanan, dan Marin Anicic mampu menyambarnya dengan sundulan kepala.
Menjelang babak pertama usai, Dynamo kembali unggul. Berawal dari kegagalan kiper tim tamu Nenad Eric untuk menguasai bola umpan silang, Denis Garmash tanpa kesulitan memasukkan bola ke dalam gawang untuk merestorasi keunggulan timnya.
Permainan menarik di babak kedua dipuncaki dengan drama pada perpanjangan waktu. Harapan tuan rumah mengamankan kemenangan buyar ketika pemain pengganti Roman Murtazaev mengemas gol penyama kedudukan untuk Astana dengan memanfaatkan umpan silang kiriman Pedro Henrique.
Hasil imbang ini membuat Dynamo dan Astana menghuni peringkat kedua dan ketiga di klasemen grup, dengan koleksi poin yang sama, satu poin.
Baca juga: Hujan enam gol warnai kemenangan Arsenal atas Vorskla
Baca juga: Lazio menang tipis 2-1 atas Apollon
Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi UEFA:
Dynamo Kiev: Boyko, Kedziora, Kadar, Burda, Pivaric, Sydorchuk, Buyalsky (Shepelev 90'), Tsigankov (Morozyuk 90'), Garmash (Duelund 79'), Verbic, Rusyn
Pelatih: Aleksandr Khatskevich
Astana: Eric, Rukavina, Postnikov, Anicic, Shomko, Tomasov (Murtazaev 88'), Maewski, Kleinheisler, Henrique, Kabananga (Janga 82'), Almeida (Muzhikov 80')
Pelatih: Roman Grigorchuk
Gelandang Dinamo Viktor Tsigankov membawa tuan rumah unggul pada menit ke-11. Bertukar operan dengan Vitaly Buyalskiy di tepi kotak penalti sebelum melepaskan sepakan mendatar ke sudut kanan bawah gawang.
Sepuluh menit berselang, tim tamu membuat kedudukan kembali imbang. Setelah pertahanan Dynamo gagal menyapu bola tendangan sudut dengan sempurna, bola kemudian jatuh ke Junior Kabananga yang mengirimkan umpan silang ke kotak penalti yang ramai dari sisi kanan, dan Marin Anicic mampu menyambarnya dengan sundulan kepala.
Menjelang babak pertama usai, Dynamo kembali unggul. Berawal dari kegagalan kiper tim tamu Nenad Eric untuk menguasai bola umpan silang, Denis Garmash tanpa kesulitan memasukkan bola ke dalam gawang untuk merestorasi keunggulan timnya.
Permainan menarik di babak kedua dipuncaki dengan drama pada perpanjangan waktu. Harapan tuan rumah mengamankan kemenangan buyar ketika pemain pengganti Roman Murtazaev mengemas gol penyama kedudukan untuk Astana dengan memanfaatkan umpan silang kiriman Pedro Henrique.
Hasil imbang ini membuat Dynamo dan Astana menghuni peringkat kedua dan ketiga di klasemen grup, dengan koleksi poin yang sama, satu poin.
Baca juga: Hujan enam gol warnai kemenangan Arsenal atas Vorskla
Baca juga: Lazio menang tipis 2-1 atas Apollon
Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi UEFA:
Dynamo Kiev: Boyko, Kedziora, Kadar, Burda, Pivaric, Sydorchuk, Buyalsky (Shepelev 90'), Tsigankov (Morozyuk 90'), Garmash (Duelund 79'), Verbic, Rusyn
Pelatih: Aleksandr Khatskevich
Astana: Eric, Rukavina, Postnikov, Anicic, Shomko, Tomasov (Murtazaev 88'), Maewski, Kleinheisler, Henrique, Kabananga (Janga 82'), Almeida (Muzhikov 80')
Pelatih: Roman Grigorchuk
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018
Tags: