Asian Games 2018
Hasil dan klasemen hoki putra Asian Games 2018
24 Agustus 2018 23:51 WIB
Kiper Hoki Jepang, Takano Yusuke (kedua kiri) mempertahankan gawang dari serangan atlet India, Singh Mandeep (kedua kanan) dalam babak penyisihan grup Hoki putra Asian Games 2018 di Lapangan Hoki, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (24/8/2018). (ANTARA FOTO/ INASGOC/Dadang Tri/)
Jakarta (ANTARA News) - Tim hoki putra India menempati urutan pertama dalam klasemen sementara Grup A dengan nilai sembilan poin.
Sementara Korea Selatan yang kalah selisih gol dari India duduk di posisi kedua klasemen dengan sembilan poin disusul Jepang dengan enam poin.
Di posisi keempat, kelima dan keenam masing-masing ditempati Sri Lanka, Indonesia, dan Hong Kong.
Sementara itu, pemuncak klasemen Grup B masih dipegang Pakistan yang unggul selisih gol dari Malaysia.
Pakistan dan Malaysia sama-sama mengemas sembilan poin.
Di urutan ketiga dan keempat masing-masing ditempati Bangladesh dan Oman.
Sedangkan Thailand dan Kazakhstan harus puas di posisi kelima dan keenam karena mengalami tiga kali kekalahan beruntun.
Grup A
Indonesia vs Korsel 0-15
Sri Lanka vs Hong Kong 4-1
Jepang vs India 0-8
Grup B
Oman vs Thailand 2-0
Bangladesh vs Malaysia 0-7
Kazakhstan vs Pakistan 0-16
Sementara Korea Selatan yang kalah selisih gol dari India duduk di posisi kedua klasemen dengan sembilan poin disusul Jepang dengan enam poin.
Di posisi keempat, kelima dan keenam masing-masing ditempati Sri Lanka, Indonesia, dan Hong Kong.
Sementara itu, pemuncak klasemen Grup B masih dipegang Pakistan yang unggul selisih gol dari Malaysia.
Pakistan dan Malaysia sama-sama mengemas sembilan poin.
Di urutan ketiga dan keempat masing-masing ditempati Bangladesh dan Oman.
Sedangkan Thailand dan Kazakhstan harus puas di posisi kelima dan keenam karena mengalami tiga kali kekalahan beruntun.
Grup A
Indonesia vs Korsel 0-15
Sri Lanka vs Hong Kong 4-1
Jepang vs India 0-8
Grup B
Oman vs Thailand 2-0
Bangladesh vs Malaysia 0-7
Kazakhstan vs Pakistan 0-16
Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018
Tags: