Jakarta, 24/8 (Antara) - Menteri Sosial yang baru dilantik, Agus Gumiwang Kartasasmita, meneladani kecepatan, sikap merakyat dan optimisme Idrus Marham yang sebelumnya menjabat sebagai menteri sosial.

"Banyak hal posistif yang harus kita diteladani dari beliau khususnya saya di antaranya adalah komitmen, kecepatan kerja," kata Agus dalam acara serah terima jabatan menteri sosial di Kementerian Sosial, Jakarta, Jumat.

Agus menuturkan mantan Menteri Sosial Idrus Marham telah mengerahkan waktu, tenaga dan pikiran untuk menangani masalah sosial di negara ini. Untuk itu, Agus akan melanjutkan kontribusi positif seperti itu.

Agus menuturkan kecepatan Idrus dalam bekerja bukan hanya saat menjalankan tugas sebagai menteri sosial tapi juga telah dia saksikan saat Idrus menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Partai Golkar.

Kemudian, sisi positif lain yang dapat diteladani dari Idrus adalah daya tangkap dan sikap merakyat serta sikap yang selalu optimistis.

"Walaupun dalam suasana kerja yang begitu berat, Beliau selalu optimis," ujarnya.

Baca juga: Idrus harapkan Kemsos lebih berkiprah di tangan Agus

Dia mengatakan Idrus sehari setelah menjabat sebagai menteri sosial langsung melakukan kunjungan kerja ke Banten dan Asmat tanpa perlu rapat-paoat internal yang panjang. "Itu salah satu hal yang positif yang harus kita terus contoh," ujar Agus.

Selain itu, Agus menuturkan Idrus saat menjadi menteri sosial sering meninjau ke lapangan. "Memang itu tugas dari menteri sosial, harus ada di kantong-kantong masyarkat yang memang perlu perhatian," tuturnya.

"Beliau jarang di kantor, tidak pernah berhenti bekerja. Dedikasi dan komitmen Pak Idrus ini menangani masalah sosial di negeri kita, patut kita apresiasi," kata Agus.

Baca juga: Golkar apresiasi keputusan Idrus Marham
Baca juga: Presiden hargai keputusan mundur Idrus Marham