Jakarta (ANTARA News) - Permainan edukasi "Minecraft: Education Edition" akan dirilis untuk iPad Apple's pada September tahun ini.
"Sekarang, para siswa bisa menggunakan iPad untuk membangun monumen bersejarah, berenang di antara karang-karang dengan fitur Update Aquatic, membuat cerita kreatif menjadi kenyataan, bereksperimen dengan kimia, dan mendokumentasikan pelajaran mereka dengan fitur kamera dan portofolio," tulis Microsoft Education Team dalam sebuah blog.
Jika sekolah Anda memiliki Microsoft 365 untuk Education, Anda bisa mengakses game edukasi tersebut serta mampu mengunduhnya ke iPad pada bulan depan. Anda juga bisa mengunduh versi trialnya sebelum membeli lisensi game ini.
Sementara itu, pemain "Minecraft" di PC dengan OS Windows 10 dan Xbox sekarang bisa mengecek Chemistry Resource Pack yang pertama kali dirlis untuk "Education Edition" pada Februari lalu.
Konten ini memungkinkan Anda menciptakan elemen dan menggabungkannya untuk menjadi materi, membuat tabel periodik, serta menciptakan barang-barang lainnya seperti balon helium dan kembang api.
Jika akan mencobanya, Anda bisa memilih opsi "Create New World" dalam game itu, kemudian buka menu "Cheats" lalu pilih opsi "Education".
Para guru di 115 negara telah menggunakan "Minecraft" di kelas-kelas mereka, menurut Microsoft. Tahun lalu Redmond bermitra dengan Houghton Mifflin Harcourt, perusahaan yang memiliki hak cipta "The Oregon Trail" guna membwa game simulasi sejarah klasik tersebut ke dalam "Minecraft: Education Edition".
Pengalaman ini memberikan "kisah lengkap mengenai The Oregon Trail yang membentang dari Missouri ke Pesisir Pasifik... digambarkan ulang lewat open world 'Minecraft'," kata Microsoft, dilansir Pcmag.
"Minecraft: Education Edition" siap dirilis untuk iPad pada September
21 Agustus 2018 14:42 WIB
Tampilan game "Minecraft". (minecraft.net)
Penerjemah: Aji Cakti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2018
Tags: