Madrid (ANTARA News) - Real Madrid mengawali musim baru Liga Spanyol pada Minggu dengan kemenangan 2-0 atas tim sekota Getafe di kandang sendiri, dengan penampilan inspiratif dari Gareth Bale.

Ini pertandingan pertama Real Madrid di kancah liga bagi sang juara Eropa pascaera Cristiano Ronaldo.

Bale melepaskan sundulan yang mengenai mistar gawang pada fase awal pertandingan, kemudian membantu menyiapkan Dani Carvajal untuk menanduk bola yang memecah kebuntuan pada menit ke-20, dan kemudian memastikan raihan tiga poin dengan sepakan penyelesaiannya pada awal babak kedua.

Penyerang Wales itu mendapatkan "standing ovation" dari para penggemar tuan rumah pada pertandingan kompetitif pertama bagi dirinya yang kembali ke Santiago Bernabeu, sejak mencetak dua gol saat timnya menang 3-1 atas Liverpool di final Liga Champions.

Hasil ini sedikit menghapus tekanan terhadap pelatih baru Julen Lopetegui setelah kekalahan menyakitkan 2-4 dari Atletico Madrid pada Rabu di Piala Super UEFA dan membuat Real mendampingi juara bertahan Barcelona dengan koleksi tiga poin setelah memainkan satu pertandingan, meski demikian Sevilla yang berhak memuncaki klasemen dengan keunggulan selisih gol setelah mereka menang 4-1 di markas Rayo Vallecano.

Lopetegui kembali memilih kiper internasional Kosta Rika Keylor Navas untuk mengawal gawang dan bukan rekrutan dengan nilai 30 juta euro Thibaut Curtois, dan memainkan gelandang Spanyol Dani Ceballos untuk menyimpan Luka Modric, yang juga tidak masuk tim inti pada pertandingan Piala Super, namun dimainkan pada babak kedua.

Real memonopoli bola dengan menguasai 78 persen penguasaan dan jarang memberi peluang kepada Gatefa, yang mendapat tujuh kartu kuning ketika mereka berusaha membendung serangan-serangan Real.

Peluang bersih pertama bagi Real terjadi ketika Marcelo mengirim umpan silang kepada Bale, dan penyerang Wales itu bergerak untuk menyundulnya namun bola masih membentur mengenai mistar gawang, membuang peluang untuk mencetak gol pembukaan musim untuk tahun keempat secara beruntun.

Kehormatan itu jatuh kepada bek Spanyol Carvajal, yang menyundul bola liar untuk menuju sudut atas gawang setelah kiper Getafe David Soria gagal menguasai bola umpan silang Bale.

Pemain sayap Spanyol Marco Asensio memiliki peluang yang membentur tiang gawang, dan juga merupakan katalis untuk gol kedua, merebut bola dari penguasaan bek Getafe Djene Dakonam untuk memenangi kembali bola dan mengirim umpan silang kepada untuk ditanduk Bale.

"Sangat penting untuk melakukan awal yang kuat dengan sensasi-sensasi bagus dan kami bermain sangat baik; kami harus melangkah sedikit demi sedikit namun inilah cara yang tepat untuk memulai musim liga," kata Asensio kepada para pewarta.

"Cristiano telah pergi namun kami memiliki tim yang bagus. Kami bekerja keras, Anda melihat hal itu tercermin di lapangan pada hari ini dan inilah cara untuk meneruskannya. Kami harus melupakan kekalahan di Piala Super dan membalikkan halaman. Hari ini adalah awal kompetisi baru yang kami sangat senang terhadap hal itu. Kami melakukan penampilan hebat."

Baca juga: Lopetegui puji Bale sebagai pengganti Ronaldo di Madrid

Baca juga: MU siapkan Rp1,6 triliun untuk Gareth Bale