BUMN Hadir
BUMN dorong daerah tertinggal bangkit terdepan
12 Agustus 2018 15:58 WIB
Petani menjemur jagung hasil panen di Desa Bontoburungeng, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. (ANTARA FOTO/Abriawan Abhe)
Makassar, (ANTARA News) - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus berupaya mendorong dan meningkatkan status daerah tertinggal untuk maju dan berkembang menjadi daerah terdepan di Indonesia dan juga dunia internasional.
"Kementerian BUMN konsisten dan fokus terhadap pengembangan daerah 3T(Terdepan Terluar dan, Tertinggal) agar daerah tertinggal ataupun terluar bisa menjadi daerah terdepan," kata Kepala Divisi Pengembangan Komunitas CSR Bukit Asam Hartoyo di Makassar, Minggu.
Ia menjelaskan, salah satu bukti dari komitmen itulah sehingga dalam kegiatan "BUMN Hadir Untuk Negeri" melalui program Siswa Mengenal Nusantara (SMN) 2018, maka kemudian memasukkan Kabupaten Jeneponto dalam rangkaian kunjungan SMN di Provinsi Sulawesi Selatan pada tahun ini.
Jeneponto yang merupakan kabupaten yang masih dalam status daerah tertinggal di Sulsel ditunjuk sebagai pusat lokasi pelaksanaan upacara bendera untuk menyambut hari kemerdekaan RI ke-73.
"Dari berbagai lokasi yang bernuansa sejarah, kebudayaan hingga tujuan destinasi wisata di Sulsel yang program SMN 2018 kunjungi, kita tidak lupa masukkan Jeneponto sebagai lokasi untuk merayakan upaya hari kemerdekaan RI ke-73," katanya.
Masuknya Kabupaten penghasil garam di Sulsel itu sebagai bagian dari kegiatan SMN 2018 yang dilaksanakan BUMN, tidak hanya sebagai lokasi target namun tentunya para peserta akan menggali berbagai potensi yang dimiliki daerah tersebut.
Pemerintah Kabupaten Jeneponto kini fokus memperkenalkan Air Terjun Tama`Lulua Bossolo menjadi destinasi wisata untuk meningkatkan jumlah wisatawan ke daerah ini.
Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, mengatakan destinasi air terjun Bossolo merupakan destinasi yang memiliki keindahan tersendiri dibandingkan air terjun yang lain khususnya di Sulawesi Selatan.
Destinasi andalan Kabupaten Jeneponto ini juga menawarkan hal menarik dengan keberadaan Gua Bossolo yang lokasinya tidak jauh dari air terjun.
"Di Jeneponto mulai dari laut hingga pegunungan mempunyai potensi untuk meningkatkan perekonomiannya, contohnya Jeneponto mempunyai garam serta mempunyai tempat wisata yang tidak ada tandingannya," kata dia.
Baca juga: Turbin kedua PLTB Jeneponto segera berdiri
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2018
Tags: