Sorong (ANTARA News) - Peserta kegiatan Siswa Mengenal Nusantara (SMN) dari Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang berkunjung ke Kabupaten Raja Ampat pada Sabtu, sangat mengagumi keindahan alam daerah pariwisata tersebut.
Siswa serta guru pendamping SMN Sumut program BUMN hadir untuk negeri sangat terkagum-kagum melihat keindahan laut Kampung Sawinggrai, Kabupaten Raja Ampat.
Guru pendamping SMN Sumut, Tumbur Harianja, mengatakan, luar biasa keindahan alam Kabupaten Raja Ampat, tanpa menyelam wisatawan dapat melihat berbagai jenis ikan.
Dia mengatakan, ketika rombongan SMN Sumut berkunjung di Kampung Sawinggrai dari atas dermaga kampung tersebut dapat melihat berbagai jenis ikan bermain-main di laut tanpa menyelam.
Menurutnya, saat berdiri di atas dermaga Kampung Sawinggrai melihat terumbu karang dan berbagai jenis ikan terasa seperti berada di dalam akuarium besar.
Dia juga memberikan apresiasi terhadap masyarakat Kampung Sawinggrai karena kampung tersebut sangat bersih, tidak ada satu pun sampah plastik terlihat di pesisir pantai.
"Saya berharap masyarakat Kabupaten Raja Ampat terus menjaga keindahan alam daerahnya agar dapat dinikmati oleh generasi di masa yang akan datang," ujarnya.
Baca juga: Menteri BUMN: generasi muda kenalilah kekayaan nusantara
Baca juga: Rini: Program siswa mengenal nusantara cetak sdm berkualitas
Peserta SMN Sumut terkagum-kagum keindahan Raja Ampat
12 Agustus 2018 11:24 WIB
Pemandangan Puncak Wayag Pemandangan dari Puncak satu Wayag Raja Ampat (ANTARA)
Pewarta: Ernes Broning Kakisina
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2018
Tags: