Kapolda Sulut buka pendidikan pembentukan Bintara Polri
7 Agustus 2018 09:22 WIB
Arsip Sejumlah siswa Pendidikan Pembentukan Bintara Polri, melakukan simulasi penanggulangan demo dan teror, usai upacara kelulusan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tugas Umum TA. 2017, di Sekolah Polisi Negara (SPN) Purwokerto, Banyumas, Jateng, Selasa (6/3/2018). Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tugas Umum TA. 2017 SPN Polda Jateng, meluluskan 748 siswa dan dilantik menjadi Brigadir Dua, untuk ditempatkan di seluruh Polres di jajaran Polda Jateng. (ANTARA FOTO/Idhad Zakaria)
Manado (ANTARA News) - Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Bambang Waskito membuka pendidikan pembentukan Bintara Polri perbatasan tahun anggaran 2018, di Sekolah Polisi Negara, Manado, Selasa.
Kapolri Jenderal Polisi Toto Karnavian dalam sambutan dibacakan Kapolda Irjen Pol Bambang Waskito mengatakan selamat kepada 8.400 peserta pendidikan pembentukan Bintara Polri tahun anggaran 2018, terdiri 8.000 pria dan 400 wanita, atas keberhasilan melewati rangkaian seleksi yang dilaksanakan secara profesional, transparan dan jujur.
"Keberhasilan para siswa dalam melewati tahapan seleksi merupakan anugerah dari Tuhan yang harus senantiasa disyukuri," katanya.
Ia menambahkan, pencapaian yang diraih sampai hari ini, bukanlah sesuatu yang mudah.
Saudara terpilih diantara puluhan ribu peserta seleksi, untuk mengikuti pendidikan Bintara Polri.
Oleh karena itu wujudkan rasa syukur tersebut dengan mengikuti pendidikan dengan penuh motivasi, semangat dan tekat yang kuat.
"Sehingga pada waktunya nanti saudara dapat dilantik sebagai seorang Brigadir Polri yang profesional, modern dan dipercaya oleh masyarakat," katanya.
Hadir pada pembukaan itu Wakapolda Brigjen TNI Johni Asadoma, Kepala Sekolah Polisi Negara Polda Sulut Kombes Pol Henny Posumah, para pejabat utama, serta Kapolres jajaran Polda Sulut.
Pelaksanaan upacara pendidikan Bintara Polri tahun 2018 tersebut dilaksanakan secara serentak pada Lembaga Pendidikan Polri di seluruh Indonesia.
Kapolri Jenderal Polisi Toto Karnavian dalam sambutan dibacakan Kapolda Irjen Pol Bambang Waskito mengatakan selamat kepada 8.400 peserta pendidikan pembentukan Bintara Polri tahun anggaran 2018, terdiri 8.000 pria dan 400 wanita, atas keberhasilan melewati rangkaian seleksi yang dilaksanakan secara profesional, transparan dan jujur.
"Keberhasilan para siswa dalam melewati tahapan seleksi merupakan anugerah dari Tuhan yang harus senantiasa disyukuri," katanya.
Ia menambahkan, pencapaian yang diraih sampai hari ini, bukanlah sesuatu yang mudah.
Saudara terpilih diantara puluhan ribu peserta seleksi, untuk mengikuti pendidikan Bintara Polri.
Oleh karena itu wujudkan rasa syukur tersebut dengan mengikuti pendidikan dengan penuh motivasi, semangat dan tekat yang kuat.
"Sehingga pada waktunya nanti saudara dapat dilantik sebagai seorang Brigadir Polri yang profesional, modern dan dipercaya oleh masyarakat," katanya.
Hadir pada pembukaan itu Wakapolda Brigjen TNI Johni Asadoma, Kepala Sekolah Polisi Negara Polda Sulut Kombes Pol Henny Posumah, para pejabat utama, serta Kapolres jajaran Polda Sulut.
Pelaksanaan upacara pendidikan Bintara Polri tahun 2018 tersebut dilaksanakan secara serentak pada Lembaga Pendidikan Polri di seluruh Indonesia.
Pewarta: Jorie MR Darondo
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018
Tags: