Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Jakarta International Equestrian Park Pulomas (JIEPP) di Pulomas, Jakarta Timur, Kamis, yang merupakan salah satu fasilitas equestrian terbaik di Asia.
"Kita menjadi saksi sebuah fase pembangunan equestrian, ini menjadi salah satu tempat yang Insya Allah menjadi kebanggan kita menjelang Asian Games," kata Anies.
Equestrian yang dibangun ini berkelas dunia, bisa menampung 990 penonton. Dengan luas 35,25 hektare, JIEPP memiliki lima arena, yaitu field of play sebagai arena utama, training arena, warm up arena, collecting arena, covered training arena, cross country dan fasilitas penunjang lainnya.
Dalam arena terdapat 156 kandang kuda dan klinik khusus kuda yang didukung dengan kandang isolasi.
"Di Asia hanya ada tiga yang seperti ini. Karena itu, Jakarta hari ini menjadi tuan rumah pembangunan equestrian. Kita harus melihat equestrian ini bukan sekedar kerja kemarin," kata Anies.
Dia berharap bahwa dari fasilitas ini, betul-betul bisa dimanfaatkan, dan pihak Pulo Mas harus bisa merawatnya serta dan mengembangkan untuk berbagai kegiatan.
"Tambahan PR untuk Jakpro dan Pulo Mas yaitu membuat road map kemanfaatan equestrian ini, sehingga benar - benar menjadi arena yang punya dampak global bagi Indonesia," kata Gubernur.
Anies resmikan Jakarta International Equestrian Park Pulomas
2 Agustus 2018 11:06 WIB
Arena Pacuan Kuda Jakarta Internasional Equestrian Park Pulomas (JIEPP) saat masih dalam proses pembangunan di Jakarta, Selasa (3/4/2018). . (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018
Tags: