Makassar (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kesatuan dan persatuan bangsa pasca-pelaksanaan pilkada serentak.

"Marilah kita menjaga aset bangsa dengan persatuan, kerukunan dan persaudaraan saling membantu dan menjaga ukhuwah maupun tidak mencemooh gara-gara pilkada," katanya di lapangan Karebosi, Makasar, Sulawesi Selatan, Minggu.

Ajakan itu disampaikan Presiden di hadapan ratusan ribu peserta Jalan Sehat Sahabat Rakyat Indonesia, agar senantiasa menjaga kesopanan serta menjaga nilai-nilai agama dan nilai budaya.

"Marilah kita mengisi dengan militansi kerja keras serta berupaya saling menjaga kesatuan bangsa kita serta sifat santun dan ramah, sebab pelaksanaan pilkada serentak di 171 daerah telah usai," kata Presiden.

Menurut dia, kesatuan dan persatuan harus tetap dijaga agar negara menjadi kuat. Selain itu, kebersamaan harus tetap menjadi bagian dari kehidupan bermasyarakat.

"Mari kita menjaga keutuhan bangsa ini, jangan saling mencela satu sama lain. Bangsa kita bangsa besar, mari dijaga bersama-sama menjaga kerukunan bangsa ini," ujar Presiden.

Presiden Jokowi telah mengunjungi Provinsi Sulsel sebanyak delapan kali untuk melaksanakan kunjungan kerja di berbagai kabupaten/kota.

Baca juga: Presiden Jokowi dan Ibu Iriana jalan sehat di Makassar