DKI penuhi kebutuhan pengamanan Asian Games TNI-POLRI
25 Juli 2018 15:02 WIB
Personel Denjaka TNI AL berusaha membebaskan sandera ketika simulasi penanganan teror yang diprakarsai oleh Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) di Kawasan JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (25/7/2018). Simulasi dalam rangka penutupan latihan mitigasi aksi terorisme integrative yang diikuti personel TNI, Polri dan instasi terkait tersebut sebagai upaya pengamanan pelaksanaan Asian Games 2018. (ANTARA /Wahyu Putro A)
Jakarta, 25/7 (ANTARA News) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta siap memenuhi seluruh kebutuhan TNI - Polri untuk pengamanan Asian Games.
"Jadi, kami siap mendukung seluruh kebutuhan TNI - Polri untuk pengamanan Asian Games," kata Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan usai Penutupan dan Simulasi Kegiatan Pelatihan Mitigasi Aksi Terorisme Integrative di Area "Open Space" JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa.
Pada pagi harinya telah dilakukan apel tiga pilar yakni TNI, Polri dan Pemprov DKI di Lapangan Monumen Nasional (Monas).
"Apel tiga pilar TNI, Polri dan Pemprov untuk memastikan sinergi, bukan saja terjadi di level pimpinan, tapi juga di level operasional, para petugas kita," kata Anies.
Ia juga sudah menyaksikan aparat keamanan telah siap. Karena itu seluruh rakyat Indonesia percaya dan yakin bahwa seluruh aparatur akan mengamankan dan memastikan Asian Games berjalan dengan baik.
Sementara itu, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT), Komjen Pol Suhardi Alius menambahkan?gelar operasi pencegahan terorisme di semua daerah - daerah tertentu terkait dengan pelaksanaan Asian Games 2018.
"Kita melihat bagaimana sinergitas antara TNI, Polri dan seluruh kementerian lembaga serta dinas dan instansi bekerja sama untuk sama - sama menyukseskan Asian Games 2018," kata Suhardi.
Baca juga: Anies : 206 sekolah di Jakarta terdampak Asian Games
"Jadi, kami siap mendukung seluruh kebutuhan TNI - Polri untuk pengamanan Asian Games," kata Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan usai Penutupan dan Simulasi Kegiatan Pelatihan Mitigasi Aksi Terorisme Integrative di Area "Open Space" JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa.
Pada pagi harinya telah dilakukan apel tiga pilar yakni TNI, Polri dan Pemprov DKI di Lapangan Monumen Nasional (Monas).
"Apel tiga pilar TNI, Polri dan Pemprov untuk memastikan sinergi, bukan saja terjadi di level pimpinan, tapi juga di level operasional, para petugas kita," kata Anies.
Ia juga sudah menyaksikan aparat keamanan telah siap. Karena itu seluruh rakyat Indonesia percaya dan yakin bahwa seluruh aparatur akan mengamankan dan memastikan Asian Games berjalan dengan baik.
Sementara itu, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT), Komjen Pol Suhardi Alius menambahkan?gelar operasi pencegahan terorisme di semua daerah - daerah tertentu terkait dengan pelaksanaan Asian Games 2018.
"Kita melihat bagaimana sinergitas antara TNI, Polri dan seluruh kementerian lembaga serta dinas dan instansi bekerja sama untuk sama - sama menyukseskan Asian Games 2018," kata Suhardi.
Baca juga: Anies : 206 sekolah di Jakarta terdampak Asian Games
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2018
Tags: