Madura United taklukkan PSMS Medan meski skor tipis
8 Juli 2018 18:21 WIB
Foto dokumen: Pesepakbola Madura United (MU) Greg Nwokolo (kanan) bersama Raphael Maitimo (kiri) melalukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barito Putra, pada kompetisi Go-Jek Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan (SGRP) Pamekasan, Jawa Timur, Senin (26/3/2018) malam.(ANTARA FOTO/Saiful Bahri)
Pamekasan (ANTARA News) - Madura United FC berhasil menaklukkan PSMS Medan pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia yang digelar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur dengan skor akhir 1-0.
Gol tunggal klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Kerrap" ini dicetak oleh Alberto de Paula alias Beto saat pertandingan baru berlangsung selama enam menit.
Tertinggal 1 gol, tim tamu berupaya menyamakan kedudukan dengan menggencarkan serangan ke jantung pertahanan Madura United, namun selalu berhasil digagalkan oleh tim tuan rumah.
Sebalilnya serangan balik Madura United melalui Zah Rahan justru nyaris menggandakan gol klun berjuluk "Lakar Sape Kerrap" ini.
Pada babak kedua, Madura dan PSMS sama-sama terus menggencarkan serangan.
Tim asuhan Djadjang Nurdjaman (Djanur) ini bermain cepat untuk membongkar pertahanan Madura United.
Hanya saja, koordinasi yang kurang baik antarpemain, menyebabkan serangan yang digencarkan klub berjuluk "Ayam Kinanti" ini selalu kandas di jantung pertahanan Madura. Malah Madura United memanfaatkan momentum itu dengan melakukan serangan balik.
Memasuki menit ke-70 tensi permainan kedua tim terlihat semakin meningkat hingga terjadi benturan-benturan yang mengakibatkan pelanggaran.
PSMS Medan bahkan sempat mendapat peluang emas lewat tendangan bebas Sharofetdinov, namun tidak berbuah gol dan bola melebar di atas gawang Satria Tama.
Hingga babak kedua berakhir skor tetap tidak berubah, yakni 1-0 untuk Madura United.
Kemenangan Madura United pada laga kali ini, menyebabkan klub sepak bola kebanggaan masyarakat Madura itu naik ke peringkat 6 klasemen dengan raihan 21 poin.
Pelatih Madura United Mario Gomes de Oliviera seusai pertandingan menyatakan, sebenarnya Madura banyak memiliki peluang, akan tetapi belum bisa dikonversi menjadi gol.
Baca juga: Madura United jamu PSMS Medan di Pamekasan
"Setidaknya, pertandingan kali ini akan menjadi evaluasi kita agar tim semakin kompak dan performa semakin baik," ujar Gomes.
Berikut susunan tim PSMS Medan vs Madura United, Minggu (8/7):
Madura United
Satria Tama (kiper), Beny Wahyudi, Fabiano Da Rosa Beltrame, Fachruddin Aryanto, Alfath F, Nuriddin Davronov, Slamet Nurcahyo, Engelberd Sani, Zah Rahan, Bayu Gatra Sanggiawan dan Alberto Paula.
Pemain cadangan: Hery Prasetyo, Asep Berlian, Guntur Ariyadi, Munhar, Raphael Maitimo, Rizky Dwi, Imam Bagus dengan pelatih Mario Gomes de Olivera.
PSMS Medan
Abdul Rohim (kiper) Fredyan W, Reinaldo Lobo, M. Roby, Jajang Sukmara, Dilshod Sharofetdinov, Legimin Raharjo, Erwin Ramdani, Suhandi, Antoni Putro, dan Wilfried Yessoh.
Pemain cadangan: Dhika Bayangkara, Amarzukih, Gusti Sandria, Roni Fatahillah, Wanda Syahputra, Abdul Aziz, Frets Butuan dengan pelatih Djadjang Nurdjaman.
Baca juga: PSMS bawa 17 pemain melawan Madura United
Gol tunggal klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Kerrap" ini dicetak oleh Alberto de Paula alias Beto saat pertandingan baru berlangsung selama enam menit.
Tertinggal 1 gol, tim tamu berupaya menyamakan kedudukan dengan menggencarkan serangan ke jantung pertahanan Madura United, namun selalu berhasil digagalkan oleh tim tuan rumah.
Sebalilnya serangan balik Madura United melalui Zah Rahan justru nyaris menggandakan gol klun berjuluk "Lakar Sape Kerrap" ini.
Pada babak kedua, Madura dan PSMS sama-sama terus menggencarkan serangan.
Tim asuhan Djadjang Nurdjaman (Djanur) ini bermain cepat untuk membongkar pertahanan Madura United.
Hanya saja, koordinasi yang kurang baik antarpemain, menyebabkan serangan yang digencarkan klub berjuluk "Ayam Kinanti" ini selalu kandas di jantung pertahanan Madura. Malah Madura United memanfaatkan momentum itu dengan melakukan serangan balik.
Memasuki menit ke-70 tensi permainan kedua tim terlihat semakin meningkat hingga terjadi benturan-benturan yang mengakibatkan pelanggaran.
PSMS Medan bahkan sempat mendapat peluang emas lewat tendangan bebas Sharofetdinov, namun tidak berbuah gol dan bola melebar di atas gawang Satria Tama.
Hingga babak kedua berakhir skor tetap tidak berubah, yakni 1-0 untuk Madura United.
Kemenangan Madura United pada laga kali ini, menyebabkan klub sepak bola kebanggaan masyarakat Madura itu naik ke peringkat 6 klasemen dengan raihan 21 poin.
Pelatih Madura United Mario Gomes de Oliviera seusai pertandingan menyatakan, sebenarnya Madura banyak memiliki peluang, akan tetapi belum bisa dikonversi menjadi gol.
Baca juga: Madura United jamu PSMS Medan di Pamekasan
"Setidaknya, pertandingan kali ini akan menjadi evaluasi kita agar tim semakin kompak dan performa semakin baik," ujar Gomes.
Berikut susunan tim PSMS Medan vs Madura United, Minggu (8/7):
Madura United
Satria Tama (kiper), Beny Wahyudi, Fabiano Da Rosa Beltrame, Fachruddin Aryanto, Alfath F, Nuriddin Davronov, Slamet Nurcahyo, Engelberd Sani, Zah Rahan, Bayu Gatra Sanggiawan dan Alberto Paula.
Pemain cadangan: Hery Prasetyo, Asep Berlian, Guntur Ariyadi, Munhar, Raphael Maitimo, Rizky Dwi, Imam Bagus dengan pelatih Mario Gomes de Olivera.
PSMS Medan
Abdul Rohim (kiper) Fredyan W, Reinaldo Lobo, M. Roby, Jajang Sukmara, Dilshod Sharofetdinov, Legimin Raharjo, Erwin Ramdani, Suhandi, Antoni Putro, dan Wilfried Yessoh.
Pemain cadangan: Dhika Bayangkara, Amarzukih, Gusti Sandria, Roni Fatahillah, Wanda Syahputra, Abdul Aziz, Frets Butuan dengan pelatih Djadjang Nurdjaman.
Baca juga: PSMS bawa 17 pemain melawan Madura United
Pewarta: Abd Aziz
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018
Tags: