Jakarta (ANTARA News) - Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia (BEI) dibuka melemah 25 poin atau 0,43 persen ke posisi 5.796,89 pada Jumat pagi.

Analis Senior Binaartha Sekuritas Reza Priyambada menilai kepanikan berlebihan pelaku pasar dalam menanggapi sentimen yang ada membuat IHSG tidak mampu bertahan di zona hijau setelah sempat naik pada awal sesi.

"Tampaknya pelaku pasar memanfaatkan kenaikan tersebut untuk trading sesaat dan mendapatkan gain untuk kemudian kembali mengamankan posisi," kata dia.

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS yang kembali melemah juga membuat pelaku pasar panik.

Selain itu, para pelaku pasar masih merespons kemungkinan perang dagang antara AS dan China serta rencana Bank Indonesia mengikuti langkah The Federal Reserve Amerika Serikat menaikkan tingkat suku bunga acuannya.

Reza menambahkan pergerakan bursa saham Asia yang cenderung elemah turut menahan laju IHSG.

Baca juga: IHSG Kamis sore ditutup melemah 61,70 poin