Mamuju (ANTARA News) - Sebanyak 302 pemudik diberangkatkan dari Terminal Tipe A Simbuang, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Senin malam.

"Jumlah pemudik malam ini meningkat dibanding hari sebelumnya atau pada hari Minggu (10/6)," kata Kepala Terminal Simbuang Sukri, di Mamuju, Senin malam.

Ke-302 pemudik yang diberangkatkan dari Terminal Simbuang Kabupaten Mamuju dengan trayek Kota Makassar Sulawesi Selatan pada H-4 atau empat hari sebelum Idul Fitri itu lanjut Sukri, diangkut menggunakan 11 bus.

"Pada arus mudik malam sebelumnya (H-5) jumlah pemudik sebanyak 249 dengan sembilan bus dan malam ini sebanyak 302 dengan 11 bus atau meningkat 53 orang," terangnya.

Sementara, jika dibandingkan dengan arus mudik H-4 pada tahun sebelumnya tambahnya, jumlah pemudik tahun ini mengalami penurunan 28 orang.

"Arus mudik pada H-4 Idul Fitri 2017 sebanyak 330 orang dengan diangkut 13 bus sehingga tahun ini mengalami penurunan 28 orang. Tetapi, kemungkinan jumlah arus mudik akan mulai meningkat besok (Selasa) dan Rabu (13/6) atau H-2 dan H-1 Idul Fitri," ucapnya.

"Kami telah melakukan antisipasi jika kemungkinan adanya lonjakan penumpang besok dan pada H-2 dengan menyiapkan tiga unit bus Damri," jelas Sukri.

Sedangkan, untuk kedatangan penumpang dari Makassar ke Terminal Simbuang Kabupaten Mamuju pada H-4 hanya sebanyak 218 penumpang yang diangkut dengan sembilan bus atau menurun dibanding hari sebelumnya atau pada H-5 dengan 258 penumpang dengan 10 bus.

Secara keseluruhan, yakni mulai H-8 hingga H-4 Idul Fitri atau mulai 7-11 Juni 2018, jumlah pemudik yang diberangkatkan melalui Terminal Simbuang Kabupaten Mamuju menuju Makassar mencapai 1.211 orang.

Secara rinci, pada H-8 arus mudik 2018 jumlah penumpang yang berangkat melalui Terminal Simbuang dengan trayek Kota Makassar Sulsel sebanyak 213 orang dengan diangkut sembilan bus sementara jumlah kedatangan 183 orang dengan delapan bus.

Pada H-7 jumlah penumpang yang berangkat sebanyak 353 dengan 13 bus dan jumlah kedatangan 138 orang dengan diangkut 10 bus.

Sebanyak 307 orang yang berangkat pada H-6 Idul Fitri 2018 dengan jumlah bus 12 unit sementara yang datang 215 yang diangkut 10 bus.

Pada H-5 atau atau Minggu (10/6), jumlah keberangkatan penumpang di Terminal Simbuang mencapai 249 orang yang diangkut dengan sembilan bus sementara yang datang 258 orang dengan 10 bus.