Bekasi (ANTARA News) - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat volume kendaraan pemudik di Gerbang Tol Cikarang Utama, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu sore turun.

"Hingga pukul 13.00 WIB tercatat ada 28.129 unit kendaraan yang keluar dari Jakarta menuju Cikampek dan sekitarnya," kata Media Relations Manager PT Jasa Marga Herald Galingga di Bekasi, Minggu.

Menurut dia, jumlah tersebut mengalami penurunan dibanding hari sebelumnya, Sabtu (9/6), yang tercatat mencapai 31.326 unit kendaraan.

Namun demikian, volume kendaraan pemudik hari ini tetap mengalami lonjakan sekitar 31,8 persen dari volume kendaraan pada hari-hari normal yaitu 21.342 kendaraan.

Kepadatan yang sempat terjadi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek terutama di akses jelang rest area KM 39 bisa dikendalikan dengan pemberlakuan contraflow dari KM 35+600 hingga KM 47 mulai dari pukul 11.15-12.05 WIB.

Baca juga: Jasa Marga alihkan arus Gerbang Tol Cikarang Utama

Kapolrestro Bekasi Kombes Pol Candra Sukma Kumara memprediksi penurunan volume kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek pada hari ini dikarenakan pengaruh libur cuti Lebaran yang panjang, sehingga volume lalin terbagi secara rata setiap harinya.

"Beda ceritanya kalau lalin mudik dikerahkan dalam satu waktu yang bersamaan, tentu akan terjadi penumpukan," katanya.

Baca juga: Kepedatan di gerbang Cikarang Utama puncak mudik nanti 116.000 kendaraan

Menurut dia, volume kendaraan diperkirakan kembali mengalami kenaikan pada Senin (11/6) dan Selasa (12/6) karena mayoritas perusahaan swasta dan pabrik mulai melibatkan pekerjanya.

"Kalau arus mudik sejak Jumat (8/6) hingga hari ini kan baru anak sekolah dan aparatur sipil negara (ASN)," katanya.

Baca juga: 28.129 kendaraan pemudik lintasi gerbang tol Cikarang Utama hari ini