Palembang, Sumatera Selatan (ANTARA News) - Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional mengebut pengerjaan perbaikan ruas Jalan Lingkar Timur Prabumulih karena akan menjadi jalur utama lalu lintas kendaraan pemudik menjelang Lebaran.
Kepala Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah V Zamharir Basuni di Palembang, Rabu, mengatakan Jalan Lingkar Timur Prabumulih rusak parah, butuh penanganan serius supaya tidak mengganggu kelancaran lalu lintas kendaraan selama mudik.
"Hanya saja perbaikan tidak bisa dilakukan secara menyeluruh karena keterbatasan dana, jadi hanya 2,5 kilometer," kata Zamharir.
"Jika mau memperbaiki seluruhnya, anggaran tidak mencukupi sehingga perbaikan terpaksa dilakukan bertahap," kata dia, menambahkan jalan di Prabumulih rusak berat karena menjadi jalur utama kendaraan angkutan barang dan hasil bumi dengan tonase berat.
Ia menjelaskan pula bahwa BBPJN juga memperhatikan perbaikan Jalan Lintas Tengah di Musi Banyuasin, tepatnya di Desa Lumba Jaya, yang rusak dan kerap longsor.
"Kami sedang berupaya mencari cara agar longsor tidak terjadi lagi. Perbaikan di jalan ini adalah utama bagi kami karena merupakan jalan lintas tengah Sumatera yang menghubungkan Sumsel dengan Jambi, Padang, dan sebagainya," kata dia.
Ia menargetkan setidaknya delapan hari sebelum Lebaran perbaikan jalan sudah selesai, termasuk perbaikan yang dilakukan pada beberapa titik jalan di di Kabupaten Ogan Ilir dan Ogan Komering Ilir.
"Beberapa titik jalan yang rusak parah sudah kami perbaiki dengan melakukan pengaspalan dan dalam waktu dekat selesai dan dapat digunakan," kata dia.
Sementara Kepala Bidang Jalan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Tata Ruang Provinsi Sumatera Selatan Muchtar mengatakan dari total 1.600,18 kilometer jalan provinsi ada terdapat 185,12 kilometer jalan yang rusak ringan dan 45,85 kilometer jalan yang rusak berat dan membutuhkan penanganan cepat.
Perbaikan baru dilakukan untuk mengembalikan fungsi jalan, belum mengarah ke peningkatan kapasitas jalan, lantaran anggaran pemerintah provinsi hanya Rp910 miliar untuk perbaikan jalan secara keseluruhan.
Baca juga: Tambal sulam Jalan Lintas Timur Sumatera untuk mudik
Perbaikan jalan lingkar timur Prabumulih dikebut untuk mudik
30 Mei 2018 10:40 WIB
- (Pxhere)
Pewarta: Dolly Rosana
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018
Tags: