Semarang (ANTARA News) - PT Trans Marga Jateng, pengelola Tol Semarang-Solo, memyiapkan 32 mobile reader di gerbang tol Banyumanik, Kota Semarang, untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan saat arus mudik Lebaran nanti.
Manajer Operasional PT Trans Marga Jateng Fauzi Abdulrahman di Semarang, Jumat, mengatakan, kepadatan kendaraan di gerbang tol Banyumanik diperkirakan meningkat menyusul pemberlakuan sistem penarifan baru di jalur tol dalam Kota Semarang.
"Pada sistem penarifan yang baru itu transaksi pembayaran di pintu keluar tol Tembalang akan dihilangkan," katanya.
Dengan demikian, lanjut dia, kendaraan yang akan masuk tol Semarang-Solo akan semakin cepat mengingat tidak ada lagi hambatan di gerbang Tembalang.
Kondisi itu diperkirakan akan semakin bertambah saat arus mudik Lebaran.
Oleh karena itu, kata dia, untuk mempercepat transaksi pembayaran jika nantinya terjadi antrean panjang akan digunakan mobile reader.
Saat ini, kata dia, terdapat sembilan gardu tol yang bisa dioperasikan maksimal jika terjadi kepadatan kendaraan.
Ia menjelaskan skenario lain untuk mengantisipasi kemacetan panjang yang mungkin terjadi di titik itu.
"Kalau kemacetan sudah mencapai 2 km, akan kami alihkan melalui jalur umum," katanya.
Baca juga: "Mobile reader" di pintu tol siap beraksi saat mudik Lebaran
Baca juga: Untuk lancarkan mudik, "card reader mobile" disiapkan di tol
32 "mobile reader" disiagakan di gerbang tol Banyumanik
25 Mei 2018 14:08 WIB
Arsip - Sejumlah kendaraan bermotor melintasi ruas tol di Banyumanik, Semarang, Jawa Tengah. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)
Pewarta: Immanuel Citra Senjaya
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018
Tags: