Jakarta (ANTARA News) - Oppo Indonesia meresmikan lini terbaru dari Oppo F7 yaitu Oppo F7 Youth. Perangkat ini membawa keunggulan dari Oppo F7 yang diluncurkan pada bulan lalu, yaitu teknologi kecerdasan buatan AI Beauty 2.0.

Oppo F7 Youth ditawarkan dengan harga Rp3,799 juta, lebih murah dari Oppo F7 yang dijual dengan harga Rp4,199 juta.

Selain harga, ada tiga fitur utama yang membedakan Oppo F7 Youth dari Oppo F7, yaitu layar, fingerprint dan kamera.

Dengan tiga pembeda tersebut, Oppo Indonesia yakin bahwa masing-masing varian F7 yang diluncurkan memiliki target pasarnya masing-masing.

"Di Oppo F7 Youth kami ingin AI sampai ke lapisan bawah di mana setiap orang bisa menikmati AI. Oppo F7 Youth dan Oppo F7 mempunyai target marketnya sendiri," ujar Aryo Meidianto, PR Manager Oppo Indonesia, dalam peluncuran Oppo F7 Youth di Jakarta, Rabu (23/5).

"Orang yang menggunakan keduanya punya tipikal sendiri, sehingga tidak akan beririsan dan saling memakan," sambung dia.


(Video hands on Oppo F7 Youth. (ANTARA News/Arindra Meodia))


Oppo F7 Youth mengusung layar berukuran 6 inci dengan resolusi 2160x1080 dan aspek rasio 18:9. Ini lebih kecil dibandingkan Oppo F7 yang memiliki layar 6,23 inci dengan resolusi 2280x1080 dan aspek rasio 19:9.

Oppo F7 Youth juga tidak memiliki desain layar poni atau notch, seperti yang ada pada Oppo F7.

Untuk keamanan, Oppo F7 Youth memang tidak memiliki pemindai sidik jari atau fingerprint layaknya Oppo F7. Namun, perangkat yang ditujukan untuk anak muda itu telah dibekali fitur kekinian yaitu pemindai wajah atau Face Unlock.

Selanjutnya, soal kamera, Oppo F7 Youth hanya dibekali kamera depan 8MP (f/2.0) dan kamera belakang 13MP (f/2.2), jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan Oppo F7 yang memiliki kamera depan 25MP (f/2.0) dan kamera belakang 16MP (f/1.8).

Meski memiliki perbedaan, Oppo F7 Youth dipersenjatai dengan dapur pacu yang sama dengan Oppo F7. Oppo F7 Youth menggunakan prosesor Mediatek Helio P60 2.0 Ghz yang tergolong baru, ColorOS 5.0 berbasis Android 8.1 Oreo.

Perangkat tersebut juga dibekali RAM 4GB dan ROM 64GB yang dapat diperluas dengan microSD hingga 256GB, serta baterai sebesar 3.410 mAh.