Bangkok (ANTARA News) - Pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Rian Ardianto menjadi penentu kemenangan Indonesia atas tuan rumah Thailand dan mengantar tim Merah-Putih ke babak perempat final turnamen bulu tangkis beregu putra Piala Thomas.

Tampil pada partai keempat pada babak penyisihan grup B, di Bangkok, Selasa, Fajar/Rian berhasil menaklukkan pasangan Thailand Tinn Isriyanet/Dechapol Puavaranukroh 21-10, 21-18, sehingga tim Indonesia unggul 3-1 dari lima partai yang dimainkan.



Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis ganda putra Thailand Tinn Isriyanet dan Dechapol Puavaranukroh pada babak penyisihan grup Piala Thomas 2018 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Selasa (22/5/2018). Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian menjadi penentu lolosnya Tim Thomas Indonesia ke babak perempat final usai mengantongi kemenangan 3-1 dari Thailand setelah mengalahkan lawannya dengan skor 21-10 dan 21-18. (ANTARA/Puspa Perwitasari)
Satu partai lagi antara tunggal putra Firman Abdul Kholik melawan Pannawit Thongnuam tidak mempengaruhi jatah Indonesia di babak delapan besar.

Sebelumnya Indonesia merebut angka melalui tunggal pertama Anthony Ginting, serta tunggal kedua Ihsan Maulana Mustofa.

Pertandingan Indonesia-Thailand di Impact Arena Bangkok tersebut diwarnai dengan kekalahan pasangan nomor satu dunia dari Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dari pasangan Thailand Kittisak Namdash/Nipitphon Phuagphuapet.

Thailand yang sebelumnya kalah dari Korea Selatan, dipastikan tersingkir.

Indonesia akan bertemu Korea Selatan pada pertandingan terakhir grup B, yang menentukan juara dan runner up grup.

"Kami senang bisa memastikan kemenangan tim Indonesia ke perempat final. Setelah ganda pertama kalah, kami perlu fokus pada pertandingan tadi," kata Rian usai pertandingan.