Jakarta (ANTARA News) - Pekan lalu, pada tanggal 23 April 2018, Youtuber dan kreator konten Chandra Liow mendapat undangan untuk menghadiri World Premier film "Avengers: Infinity War" di Los Angeles, Amerika Serikat.

"Dari Indonesia itu hanya dua yang berkesempatan, satu Cinta Laura, satu lagi saya, dan itu pengalaman yang seru banget. Jadi, ternyata premier di sana, red carpet di sana, kita bisa sedekat itu dengan para cast," ujar Chandra kepada ANTARA News, di Jakarta, Kamis (5/3).

"Jadi, waktu di red carpet saya lagi foto-foto bareng Cinta Laura, tiba-tiba Robert Downey Jr. lewat," sambung dia.

Saat para pemain film "Avengers: Infinity War" berjalan di red carpet, pemilik channel Youtube Tim2one itu kemudian berkesempatan untuk selfie bareng Sebastian Stan pemeran "Bucky."

Sebastian menurut Chandra sangat ramah dan sabar melayani permintaan para fans. Sebastian bahkan tak keberatan saat Chandra mengambil selfie berulang kali.

"Waktu promo film Civil War di Singapura dia muter muter semua fans sampai dia yang terkahir, jadi saya yang paling pede untuk bisa minta selfie sama dia. Foto lama banget japret-jepret," kata Chandra.

Tidak hanya itu, dia bahkan diajak Josh Brolin yang memerankan musuh besar Avengers, Thanos, untuk berswafoto bersama.

"Saya enggak nyangka kalau ternyata Josh Brolin yang menjadi Thanos di film Avengers Infinity War itu ternyata sebaik itu. Di film dia kayaknya jahat banget, super jahat, terjahat di Marvel Cinematic Universe tapi aslinya baik," kata Chandra.

Cerita berawal ketika Chandra hendak meminta selfie kepada Josh. Chandra telah bersiap memegang smartphone dengan mode kamera terbuka di tangan kirinya.

"Cuman saya enggak langsung minta "hey bro selfie," karena itu kayak kesannya enggak sopan, jadi enaknya basa basi dulu baru minta selfie," ujar dia.

Chandra kemudian mendekati Josh, lalu memperkenalkan diri dan memuji Josh sebagai penjahat terburuk di Marvel Cinematic Universe. Tak disangka, Josh melihat ponsel yang digenggam Chandra ditangan kirinya.

"Tiba tiba dia bilang "What's that in your hand... Do you want a selfie? Alright, let's go," jadi dia yang ngajak gitu, akhirnya kita selfie. Kayak kaget aja ternyata dia sebaik itu," kenang Chandra.


With the Thanos himself @JoshBrolin #InfinityWarWorldPremiere #Thanos #Cable

A post shared by Chandraliow (@chandraliow) on


Sebelumnya, pada 15 April, Chandra juga berkesempatan untuk menghadiri promo film "Avengers: Infinity War" di Singapura.

Di situ dia mendapat kesempatan untuk melakukan interview one on one dengan sutradara film tersebut, Karen Gillan yang memerankan Nebula dan Benedict Cumberbacth sang Doctor Strange.

"Bennedict dia orangnya menarik banget, karena dia orangnya cukup sarkas ya ternyata. Sarkas di sini maksudnya sarkas menjawabnya, jadi kayak cara dia menjawabnya saya tanya siapa yang paling fun di Infinity War, (dia jawab) saya lah, sarkas songong sih," ujar Chandra.

Dia mengatakan video interview dengan Benedict akan diunggah di channel-nya pekan depan.

Sebelumnya, Chandra juga telah mengunggah video "To Indonesia From Robert Downey Jr.," di mana dia berhasil mewawancara Robert di red carpet. Dalam video tersebut dia juga mengungkapkan bagaimana perjuangan untuk dapat mewawancarai pemeran Iron Man itu.

Baca juga: hasilkan uang, Chandra Liow tertarik jadi gamer