Jakarta (ANTARA News) - Direktur Divisi Pemasaran dan Penjualan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Irwan Kuncoro, mengaku optimistis mobil edisi terbatas yang mereka luncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, Pajero Sport Rockford Fosgate Limited Edition, akan segera ludes terjual.

Meski optimistis, Irwan tentu tidak bermaksud menyebut bahwa mobil yang hanya tersedia 1.000 unit itu bakal terjual habis pada ajang IIMS yang berlangsung selama 19-29 April 2018.

"Ya kita lihat saja. Saya sendiri optimistis," kata Irwan ketika ditemui di anjungan Mitsubishi di IIMS, JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (19/4), walaupun tetap tak berani menyebutkan jangka waktu spesifik optimismenya itu berwujud.

Irwan mendasari optimismenya pada satu hal, bahwa Pajero Sport Rockford Fosgate Limited Edition disebutnya sebagai perpaduan antara merek legendaris dengan merek premium.

"Kami optimis lah, karena brand Pajero Sport sendiri sudah legend, kemudian Rockford Fosgate ini kan brand premium. Optimis," ujarnya.

Pajero Sport Rockford Fosgate yang disebut-sebut menghadirkan sistem audio premium di dalam lini SUV jagoan Mitsubishi itu dibanderol seharga (on the road Jabodetabek) Rp535 juta.

Baca juga: Suzuki luncurkan Ertiga baru, bos Mitsubishi malah sumringah

Baca juga: Pajero Sport Rockford Fosgate Limited Edition meluncur, tersedia cuma 1.000 unit