Jakarta (ANTARA News) - Red Bull Salzburg yang sudah tertinggal 2-4 pada leg pertama perempatfinal Liga Europa melakukan pembalikan gemilang di kandang sendiri dengan berbalik menang 4-1 melawan Lazio pada leg kedua, Jumat dini hari, sehingga merebut satu tiket ke semifinal Liga Europa.
Tim Austria ini mencetak tiga gol dalam kurun empat menit untuk menuntaskan pembalikan cemerlang dalam kompetisi level dua Eropa itu.
Ciro Immobile membawa tim tamu unggul lebih dulu pada menit 55, tetapi satu menit kemudian disamakan tuan rumah Salzburg lewat gol Moanes Dabour.
Enam belas menit kemudian, Salzburg memberondong Lazio dengan tiga gol dalam jangka empat menit oleh gol-gol yang diciptakan Amadou Haidara, Hee-chan Hwang dan Stefan Lainer.
Lainer menjadi penentu Salzburg lolos ke semifinal, mendampingi Arsenal, Atletico Madrid dan Marseille yang undian pertandingannya akan segera digelar di Nyon, Swiss, hari ini.
Baca juga: Arsenal, Marseille, Atletico, Salzburg ke semifinal Liga Europa danArsenal maju ke semifinal Liga Europa
Salzburg berbalik lolos ke semifinal Liga Europa
13 April 2018 04:54 WIB
Pemain RB Salzburg, Stefan Lainer (REUTERS/LEONHARD FOEGER)
Pewarta: SISTEM
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018
Tags: