"Mereka merespon positif, meskipun memberikan catatan kepada kami. Hanya saja, catatan itu baru akan disampaikan dalam Rapat Koordinasi Komite Asian Para Games pada Jumat (13/4)," kata Wakil Sekretaris Jenderal INAPGOC Ferry Julianto Kono.
Para perwakilan negara peserta Asian Para Games itu mengunjungi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan dan Stadion Akuatik di GBK, serta Wisma Atlet di Kemayoran.
"Mereka puas karena ramp sudah memenuhi syarat dan memudahkan mereka karena sudutnya sesuai. Mereka menilai fasilitas di Stadion Utama sudah memenuhi kebutuhan para difabel," demikian Ferry Julianto Kono.
Sementara itu, pada Rabu (11/4), sebanyak 24 dari 43 komandan kontingen negara pesarta Asian Para Games mengikuti Pertemuan Komandan Kontingen APG 2018 di Jakarta.
Baca juga: Asian Para Games 2018 pakai dua stadion