Penyu mati keracunan di Paloh rata-rata usia muda
11 April 2018 08:51 WIB
Seorang petugas BKSDA (Balai Konvervasi Sumber Daya Alam) Kalimantan Barat mengawasi Penyu Hijau (Chelonia Mydas) yang bertelur di Pantai Tanjung Kemuning, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat. (ANTARA/Nur R Fajar)
Pontianak (ANTARA News) - Marine Species Conservation Coordinator for WWF Indonesia, Dwi Suprapti menyatakan, penyu yang ditemukan mati karena keracunan tar aspal di pesisir Pantai Paloh, Kabupaten Sambas, rata-rata usia muda.
"Total sebanyak 21 ekor penyu mati diduga karena keracunan tar aspal, dan didominasi penyu muda," kata Dwi Suprapti di Pontianak, Rabu.
Ia menjelaskan, penyu-penyu tersebut mati dalam kondisi akut atau mendadak, diduga karena terkontaminasi material yang berwarna aspal, dan penyu itu keracunan yang terjadi pada habitat pakannya.
"Kami sudah survei melalui udara atau drone, tetapi tidak menemukan sumber pencemaran tar aspal tersebut. Tetapi sebelumnya kami menemukan gumpalan hitam yang melekat di sampah-sampah seperti botol," ungkapnya.
Menurut dia, dari hasil pantauan di lapangan, pihaknya banyak menemukan partikel aspal yang melekat di sampah-sampah di pesisir Pantai Paloh.
Sementara itu, tercatat sebanyak 21 penyu hijau dan sisik mati sepanjang bulan Februari hingga April 2018, yang diduga karena keracunan sejenis tar aspal di kawasan perairan Pantai Paloh, Kabupaten Sambas, Kalbar.
Sebelumnya, BKSD Kalbar, mencatat jumlah penyu yang bertelur di kawasan pesisir Pantai Paloh memprihatinkan lantaran berkurang drastis.
Kepala Kantor Seksi Konservasi Wilayah III Singkawang, BKSDA Kalbar, Dani Arief Wahyudi mengatakan, jumlah penyu baik penyu hijau dan sisik yang bertelur di sepanjang pesisir Pantai Paloh berkurang drastis.
Data BKSDA Kalbar, mencatat jumlah penyu yang naik atau bertelur di Pantai Paloh sepanjang tahun 2015, tercatat sebanyak 30 ekor, kemudian di tahun 2016 mengalami kenaikan menjadi sebanyak 120 ekor, dan tahun 2017 sebanyak 140 ekor.
"Tetapi dari Februari hingga April 2018, baru tercatat dua penyu yang naik untuk bertelur ke kawasan pesisir Pantai Paloh," ungkapnya.
Baca juga: BKSDA Singkawang : habitat penyu semakin terancam
Baca juga: Sampah luar negeri berserakan di Pantai Paloh
"Total sebanyak 21 ekor penyu mati diduga karena keracunan tar aspal, dan didominasi penyu muda," kata Dwi Suprapti di Pontianak, Rabu.
Ia menjelaskan, penyu-penyu tersebut mati dalam kondisi akut atau mendadak, diduga karena terkontaminasi material yang berwarna aspal, dan penyu itu keracunan yang terjadi pada habitat pakannya.
"Kami sudah survei melalui udara atau drone, tetapi tidak menemukan sumber pencemaran tar aspal tersebut. Tetapi sebelumnya kami menemukan gumpalan hitam yang melekat di sampah-sampah seperti botol," ungkapnya.
Menurut dia, dari hasil pantauan di lapangan, pihaknya banyak menemukan partikel aspal yang melekat di sampah-sampah di pesisir Pantai Paloh.
Sementara itu, tercatat sebanyak 21 penyu hijau dan sisik mati sepanjang bulan Februari hingga April 2018, yang diduga karena keracunan sejenis tar aspal di kawasan perairan Pantai Paloh, Kabupaten Sambas, Kalbar.
Sebelumnya, BKSD Kalbar, mencatat jumlah penyu yang bertelur di kawasan pesisir Pantai Paloh memprihatinkan lantaran berkurang drastis.
Kepala Kantor Seksi Konservasi Wilayah III Singkawang, BKSDA Kalbar, Dani Arief Wahyudi mengatakan, jumlah penyu baik penyu hijau dan sisik yang bertelur di sepanjang pesisir Pantai Paloh berkurang drastis.
Data BKSDA Kalbar, mencatat jumlah penyu yang naik atau bertelur di Pantai Paloh sepanjang tahun 2015, tercatat sebanyak 30 ekor, kemudian di tahun 2016 mengalami kenaikan menjadi sebanyak 120 ekor, dan tahun 2017 sebanyak 140 ekor.
"Tetapi dari Februari hingga April 2018, baru tercatat dua penyu yang naik untuk bertelur ke kawasan pesisir Pantai Paloh," ungkapnya.
Baca juga: BKSDA Singkawang : habitat penyu semakin terancam
Baca juga: Sampah luar negeri berserakan di Pantai Paloh
Pewarta: Andilala
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018
Tags: