SBY nostalgia di Yogyakarta, nikmati angkringan di tengah khalayak
8 April 2018 22:35 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (tengah), bersama istrinya. Ani Yudhoyono (kanan), tengah menikmati aneka sajian makanan tradisional di Angkringan Pendopo Lawas Yogyakarta, Minggu (8/4/2018) malam. (ANTARA/Luqman Hakim)
Yogyakarta (ANTARA News) - Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono, bersama istri, Ani Yudhoyono, menikmati aneka sajian makanan tradisional di Angkringan Pendopo Lawas Yogyakarta, Minggu malam.
Sosok yang akrab disapa SBY itu tiba bersama rombongan di angkringan yang terletak di sisi utara Keraton Yogyakarta itu pukul 19.50 WIB dengan disambut musik angklung. Puluhan pengunjung angkringan pada malam itu langsung berebut melakukan swafoto dengan tokoh nomor satu Partai Demokrat itu.
"Hanya ingin santai saja. Bernostalgia," kata Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Roy Suryo yang ikut mendampingi SBY.
Dalam acara "Ngopi Bareng SBY" tersebut, SBY tampak mengenakan kemeja biru bermotif kotak-kotak dengan rompi abu-abu, sedangkan Ani Yudhoyono mengenakan kaus berwana biru tua dipadu dengan syal hitam.
Setelah duduk-duduk sejenak, SBY beserta istri langsung menuju gerobak angkringan yang menyajikan aneka sayuran dan kudapan khas Yogyakarta. Sejumlah makanan yang diambil antara lain oseng tempa, bihun, serta aneka sate bakso.
Selain Roy Suryo, beberapa petinggi Partai Demokrat yang tampak mendampingi yakni Wakil Ketua DPP Demokrat Syarifudin Hasan, serta Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alfian Mallarangeng. Turut hadir, Adik Sri Sultan HB X, Gusti Bendoro Pangerang Haryo (GBPH) Prabukusmo.
Kunjungan SBY ke Angkringan Pendopo Lawas merupakan bagian dari rangkaian "SBY Tour De Jogja". Pada Senin (9/4) SBY serta para pengurus DPP Partai Demokrat dijadwalkan menghadiri acara pelantikan pengurus DPD serta DPC Partai Demokrat DIY di Jogja Expo Center.
Baca juga: SBY janji sampaikan keluhan petani ke Jokowi
Baca juga: SBY: Pemimpin tak boleh saling bermusuhan
Baca juga: SBY bermalam minggu di Tunjungan Plaza Surabaya
Baca juga: SBY ceritakan kenangan saat tinggal di Bandung
Sosok yang akrab disapa SBY itu tiba bersama rombongan di angkringan yang terletak di sisi utara Keraton Yogyakarta itu pukul 19.50 WIB dengan disambut musik angklung. Puluhan pengunjung angkringan pada malam itu langsung berebut melakukan swafoto dengan tokoh nomor satu Partai Demokrat itu.
"Hanya ingin santai saja. Bernostalgia," kata Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Roy Suryo yang ikut mendampingi SBY.
Dalam acara "Ngopi Bareng SBY" tersebut, SBY tampak mengenakan kemeja biru bermotif kotak-kotak dengan rompi abu-abu, sedangkan Ani Yudhoyono mengenakan kaus berwana biru tua dipadu dengan syal hitam.
Setelah duduk-duduk sejenak, SBY beserta istri langsung menuju gerobak angkringan yang menyajikan aneka sayuran dan kudapan khas Yogyakarta. Sejumlah makanan yang diambil antara lain oseng tempa, bihun, serta aneka sate bakso.
Selain Roy Suryo, beberapa petinggi Partai Demokrat yang tampak mendampingi yakni Wakil Ketua DPP Demokrat Syarifudin Hasan, serta Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alfian Mallarangeng. Turut hadir, Adik Sri Sultan HB X, Gusti Bendoro Pangerang Haryo (GBPH) Prabukusmo.
Kunjungan SBY ke Angkringan Pendopo Lawas merupakan bagian dari rangkaian "SBY Tour De Jogja". Pada Senin (9/4) SBY serta para pengurus DPP Partai Demokrat dijadwalkan menghadiri acara pelantikan pengurus DPD serta DPC Partai Demokrat DIY di Jogja Expo Center.
Baca juga: SBY janji sampaikan keluhan petani ke Jokowi
Baca juga: SBY: Pemimpin tak boleh saling bermusuhan
Baca juga: SBY bermalam minggu di Tunjungan Plaza Surabaya
Baca juga: SBY ceritakan kenangan saat tinggal di Bandung
Pewarta: Luqman Hakim
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018
Tags: