New York (ANTARA News) - Harga minyak dunia naik pada akhir perdagangan di New York Mercantile Exchange dan London ICE Futures Exchange pada Kamis waktu setempat, setelah data menunjukkan jumlah rig minyak Amerika Serikat yang beropersi menurun.

Patokan Amerika Serikat, minyak mentah West Texas Intermediate (WTI), untuk pengiriman Mei naik 56 sen AS menjadi menetap di 64,94 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange.

Sementara patokan global, minyak mentah Brent, untuk pengiriman Mei bertambah 74 sen menjadi ditutup pada 70,27 dolar AS per barel di London ICE Futures Exchange menurut siaran kantor berita Xinhua.

Pengebor-pengebor Amerika Serikat mengurangi enam rig minyak dalam pekan yang berakhir 29 Maret, sehingga total rig yang beroperasi turun menjadi 798 rig menurut laporan mingguan perusahaan jasa energi Baker Hughes pada Kamis (29/3).

Ini adalah pertama kalinya dalam tiga minggu perusahaan energi Amerika Serikat mengurangi jumlah rig yang beroperasi di ladang-ladang minyak.

Harga minyak telah mengalami kenaikan beruntun tahun ini. Minyak Brent telah meningkat sebesar lima persen sejak Januari, sementara minyak mentah WTI naik sekitar 7,5 persen sejak awal tahun ini.(UU.A026)