London (ANTARA News) - West Ham, Selasa, membenarkan bahwa mereka telah mengontrak pemain penyerang Wales, Craig Bellamy, dari Liverpool. Bellamy, 28, telah menyetujui kontrak lima tahun, yang akan membuat klub London itu mengucurkan dana 7,5 juta pound (11 juta euro). Masa depan Bellamy di Anfield menjadi tak menentu setelah Liverpool pekan lalu mengontrak pemain internasional Spanyol, Fernando Torres, dari Atletico Madrid. Transfer tersebut disetujui Jumat, tetapi ditangguhkan hingga akhir pekan, karena Bellamy sedang membicarakan masalah kontrak dengan Liverpool. Kapten tim nasional Wales itu merupakan pemain keempat yang dikontrak West Ham musim panas ini dan membuat pelatih Alan Curbishley mengeluarkan anggaran hampir 40 juta pound (60 juta euro) sejak ia tiba di Upton Park bulan Desember. Sebelumnya West Ham telah mengontrak gelandang Scott Parker dan Julien Faubert, serta penjaga gawang Richard Wright, demikian laporan AFP. (*)