Stockholm (ANTARA News) - Pangeran Henrik, suami Ratu Denmark Margrethe II, telah tutup usia, ungkap istana kerajaan pada Rabu (13/2).
"Yang Mulia Pangeran Henrik wafat pada Selasa, 13 Februari pukul 23.18 (waktu setempat) di Kastil Fredensborg," sebuah kediaman kerajaan sekitar 40 kilometer sebelah utara Kopenhagen, dikelilingi oleh istri dan kedua putranya, ujar pernyataan istana tersebut. Pangeran Henrik wafat diusia 83 tahun.
Sebelumnya, Pangeran Henrik (83), dirawat sejak Januari karena infeksi paru-paru, keluar dari rumah sakit untuk menghabiskan "hari-hari terakhirnya" di kediamannya, ungkap istana pada Selasa.
Baca juga: Suami Ratu Denmark masuk rumah sakit
Setelah didiagnosa menderita demensia pada September 2017, Henrik dirawat di rumah sakit Rigshospitalet Kopenhagen pada 28 Januari karena menderita tumor jinak di paru-paru kirinya, dan infeksi paru-paru.
Lahir dengan nama Henri Marie Jean Andre de Laborde de Monpezat pada 11 Juni 1934 di dekat Bordeaux, dia menikah dengan Margrethe, yang kemudian menjadi putri mahkota, pada 1967.
Henrik, yang pensiun dari jabatan publiknya pada Januari 2016, sering mengeluhkan frustrasinya bahwa gelar pangerannya tidak pernah berubah menjadi raja setelah istrinya menjadi ratu pada 1972.
Tahun lalu, dia mengumumkan bahwa dia tidak ingin dimakamkan di dekat istrinya, mendobrak tradisi mengubur pasangan kerajaan bersama-sama di Katedral Roskilde, di barat Kopenhagen, demikian AFP.
Baca juga: Pangeran Denmark bergegas tinggalkan pembukaan Olimpiade Pyeongchang
Prince Henrik, husband of Denmark's Queen Margrethe II, dies
Denmark | royals | death | Henrik
Stockholm, Sweden | AFP | Wednesday 2/14/2018 - 10:53 UTC+7 | 57 words
Prince Henrik, the French-born husband of Denmark's Queen Margrethe II, has died, the palace announced Wednesday.
"His Royal Highness Prince Henrik died Tuesday, February 13 at 23:18 at Fredensborg Castle", a royal residence about 40 kilometres (25 miles) north of Copenhagen, surrounded by his wife and their two sons, the palace statement said. He was 83.
cbw/mtp/jah
© Agence France-Presse
Pangeran Denmark, suami Ratu Margrethe II tutup usia
14 Februari 2018 13:19 WIB
Pangeran Denmark Consort Henrik (ANTARA FOTO/Umarul Faruq)
Penerjemah: Monalisa
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2018
Tags: