Jakarta (ANTARA News) - Bing Search, mesin pencari dari Microsoft, baru saja mendapat sejumlah pembaruan untuk versi mobile di perangkat Android.
Mesin pencari ini memang tidak sepopuler Google, namun, masih memiliki penggemar antara lain di Amerika Serikat.
Pembaruan Bing Search, seperti diberitakan Phone Arena, antar lain untuk fitur video, tab gambar dan mencari teks di laman.
Mesin pencari ini juga memperbaiki kemampuan peta di Bing Maps, kecepatan serta bugs.
Saat ini pembaruan baru tersedia untuk versi beta, dapat diakses melalui komunitas beta Microsoft.
Microsoft perbarui Bing Search di Android
29 Januari 2018 08:18 WIB
Tampilan Bing Search dari Microsoft versi komputer. (ANTARA News/Natisha Andarningtyas)
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2018
Tags: