California (ANTARA News) - Gubernur California, Jerry Brown, menandatangani peraturan khusus yang merinci bahwa kota itu akan memiliki 5 juta mobil listrik pada 2030 dengan cara mempercepat produksi kendaraan, memberikan insentif dan potongan harga.
"Untuk terus memenuhi tujuan iklim California dan standar udara yang bersih, California harus melangkah lebih jauh lagi untuk mempercepat pasar kendaraan tanpa emisi," demikian pernyataan dari kantor gubernur dilansir AFP, Sabtu (27/1) waktu setempat.
Proyek senilai 2,5 miliar dolar AS dalam jangka delapan tahun ke depan itu termasuk pembangunan 250.000 stasiun pengisian daya listrik dan 200 stasiun pengisian bahan bakar hidrogen pada tahun 2025.
Peraturan khusus itu bertujuan "mengurangi emisi karbon transportasi secara dramatis, sektor yang menyumbang 50 persen emisi gas rumah kaca negara bagian dan 80 persen polutan asap," tambahnya.
Target sebelumnya, yang dimulai pada 2012, mematok 1,5 juta kendaraan "hijau" di jalanan negara bagian berpenduduk terpadat di AS, sebagai daerah dengan pasar mobil terbesar sekitar 14,5 juta kendaraan untuk 40 juta orang.
Di California, jumlah kendaraan tanpa emisi meningkat 1.300 persen dalam enam tahun. Untuk itu, pemerintah ingin mempertahankan pertumbuhan itu demi mencapai target tersebut.
Saat ini, penjualan kendaraan ramah lingkungan menyumbang lima persen dari total penjualan di negara itu, demikian AFP.
5 juta mobil listrik di California 2030
28 Januari 2018 03:37 WIB
Foto ilustrasi pengisian daya mobil listrik. (rndc.org)
Penerjemah: Alviansyah Pasaribu
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2018
Tags: