London (ANTARA News) - Manajer Manchester United Jose Mourinho mengatakan bahwa klubnya masih berusaha untuk merekrut Alexis Sanchez dari Arsenal, namun menambahi bahwa kesepakatan itu, yang menurut media Inggris dapat melibatkan Henrikh Mkhitaryan berpindah ke arah sebaliknya, belum selesai sama sekali.

Ketika pembicaraan berlanjut, gelandang Armenia itu dicoret dari skuad United untuk pertandingan Liga Inggris pada Sabtu melawan Burnley namun Mourinho mengatakan pada konferensi pers pada Jumat bahwa ia belum tahu seberapa dekat kedua klub itu untuk menyelesaikan transfer, lapor Reuters.

"Menurut saya sudah jelas bahwa semua orang tahu posisi kami, dan khususnya ketika manajer Arsenal berbicara begitu jelas di mana tidak ada usaha untuk menyembunyikan atau menyanggah," kata Mourinho mengacu kepada pengakuan Arsene Wenger pada Kamis bahwa Sanchez berpeluang pindah ke United dalam rentang waktu 48 jam.

"Namun ini sama sekali belum selesai, maka pada saat ini Mkhitaryan merupakan pemain kami, Sanchez adalah pemain Arsenal dan dengan pertandingan besok saya ingin menutup dan fokus pada hal terpenting, yakni pertandingan."

Mourinho mengatakan bahwa ia tidak terlibat dalam negosiasi-negosiasi dan, seperti orang-orang lain, menunggu perkembangan kemajuan mereka.

"Terkadang orang-orang berpikir transfer-transfer melibatkan banyak manajer dalam negosiasi-negosiasi, menurut saya itu tergantung kepada profil klub, cara kami menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan kami dan dalam kasus saya ketika ini berada di atas meja negosiasi saya lebih suka keluar, saya keluar dan saya akan dengan tenang menanti berita, tidak lebih dari itu," tuturnya.

Pelatih Portugal itu menambahi bahwa ia akan menginformasikan kepada media mengenai pandangannya terhadap Sanchez jika mereka dapat merekrut pemain internasional Chile itu.

"Saya akan berbicara kepada Anda jika suatu hari kami merekrut dia, saya dapat berbicara dengan Anda mengenai dia dan apa yang dapat ia bawa ke tim kami. Ia adalah pemain Arsenal, ia bukan pemain saya, tidak ada gunanya bagi saya untuk berbicara mengenai sesuatu yang mungkin terjadi atau belum terjadi."

Mourinho mengatakan bek Daley Blind harus absen untuk pertandingan melawan Burnley karena cedera.

(Uu.H-RF/D011)