Inggris imbangi Jerman dalam laga persahabatan
11 November 2017 07:24 WIB
Penyerang tim nasional Inggris, Jamie Vardy (kiri), masuk menggantikan rekannya, Jermain Defoe (tampak punggung), dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa Grup F di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (26/3/2017).
London (ANTARA News) - Inggris menahan imbang juara dunia Jerman dengan skor 0-0 setelah memberikan kesempatan debut kepada lima pemain pada pertandingan yang berlangsung sengit di Wembley Jumat waktu setempat atau Sabtu waktu Indonesia.
Dengan tuan rumah yang tidak diperkuat sejumlah pemain kunci, lini belakang Inggris yang masih "hijau" berulang kali direpotkan pada babak pertama ketika Leroy Sane memiliki peluang yang mengenai mistar gawang dan kiper debutan tim "Tiga Singa" Jordan Pickford melakukan dua penyelamatan cerdik untuk menggagalkan peluang milik Timo Werner.
Namun Inggris juga memiliki beberapa momen bagus, di mana gelandang Ruben Loftus-Cheek yang melakukan debut bagus dan Tammy Abraham nyaris mencetak gol melalui sentuhan pertamanya pada sepak bola internasional senior pada menit kedua.
Tuan rumah memainkan tempo yang lebih lambat pada babak kedua dan kiper Jerman Marc-Andre Ter Stegen melakukan penyelamatan dengan refleksnya untuk menggagalkan peluang Jamie Vardy, namun pertandingan ini harus berakhir imbang.
Hasil ini memperpanjang laju tidak terkalahkan Jerman menjadi 20 pertandingan sejak semifinal Piala Eropa 2016, sedangkan Inggris masih mencari kemenangan kandang pertamanya atas musuh bebuyutannya itu sejak 1975.
Inggris akan menjalani ujian berat serupa ketika mereka menjamu Brazil pada Selasa, sedangkan Jerman akan berhadapan dengan Prancis ketika tim-tim itu mulai mempersiapkan diri untuk putaran final Piala Dunia di Rusia tahun depan.
(H-RF/A020)
Dengan tuan rumah yang tidak diperkuat sejumlah pemain kunci, lini belakang Inggris yang masih "hijau" berulang kali direpotkan pada babak pertama ketika Leroy Sane memiliki peluang yang mengenai mistar gawang dan kiper debutan tim "Tiga Singa" Jordan Pickford melakukan dua penyelamatan cerdik untuk menggagalkan peluang milik Timo Werner.
Namun Inggris juga memiliki beberapa momen bagus, di mana gelandang Ruben Loftus-Cheek yang melakukan debut bagus dan Tammy Abraham nyaris mencetak gol melalui sentuhan pertamanya pada sepak bola internasional senior pada menit kedua.
Tuan rumah memainkan tempo yang lebih lambat pada babak kedua dan kiper Jerman Marc-Andre Ter Stegen melakukan penyelamatan dengan refleksnya untuk menggagalkan peluang Jamie Vardy, namun pertandingan ini harus berakhir imbang.
Hasil ini memperpanjang laju tidak terkalahkan Jerman menjadi 20 pertandingan sejak semifinal Piala Eropa 2016, sedangkan Inggris masih mencari kemenangan kandang pertamanya atas musuh bebuyutannya itu sejak 1975.
Inggris akan menjalani ujian berat serupa ketika mereka menjamu Brazil pada Selasa, sedangkan Jerman akan berhadapan dengan Prancis ketika tim-tim itu mulai mempersiapkan diri untuk putaran final Piala Dunia di Rusia tahun depan.
(H-RF/A020)
Pewarta: Administrator
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2017
Tags: