Jakarta (ANTARA News) - Relawan Joko Widodo dari berbagai elemen akan bertolak ke Solo, Senin sore, untuk menghadiri pernikahan putri Jokowi, Kahiyang Ayu dengan pasangannya Bobby Nasution yang berlangsung, Rabu pekan ini.

"Rombongan relawan akan berangkat dari JI EXPO Kemayoran Jakarta jam 16.00 WIB," kata Sekjen Pro Jokowi (Projo) Handoko di Jakarta, Senin.

Sejumlah elemen relawan yang bertolak ke Solo antara lain Projo, Rumah Koalisi Indonesia Hebat (RKIH), Kibar, Duta Jokowi, JKPK, Forkami, Jokowi Centre, dan Jasmev.

Seluruhnya akan datang ke Solo menumpang bis dalam rangkaian acara yang dinamakan Jas Merit atau Jakarta-Solo Merayakan Ikatan Cinta Kahiyang dan Bobby Nasution dengan tema "Jangan Sekali-Kali Meremehkan Cinta".

Menurut Handoko, rombongan terdiri dari 30 bis, lima ambulan dan belasan mobil pribadi, rencananya akan di lepas langsung oleh Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi.

"Semua peserta sudah terdata. Karena pesertanya membludak, kami mohon maaf bagi yg belum bisa ikut. Rencananya Ketua Umum PROJO dan seluruh fungsionaris DPP akan berangkat bersama dalam rombongan menggunakan bis," jelas Handoko.

Ketua Umum Projo Budi Arie mengimbau seluruh peserta Jas Merit untuk tertib, santun dan menjaga etika baik selama dalam perjalanan, maupun ketika mengikuti acara di Solo.

"Kita semua punya kewajiban menjaga nama baik tuan rumah acara yang juga Presiden RI," kata Budi Arie Setiadi.

Rencananya setiba di Solo, para relawan akan ditemui oleh Presiden Joko Widodo. Beberapa relawan juga akan bertindak selaku pagar betis dalam sesi kirab pernikahan Kahiyang-Bobby.