Serang (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo untuk kesekian kalinya akan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Banten, diantaranya selain menghadiri Puncak HUT TNI di Merak, juga akan meninjau proyek strategis nasional diantaranya Waduk Karian di Lebak.
Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy di Serang, Senin, mengatakan rencananya Presiden Joko Widodo akan berkunjung ke Banten selama dua hari yakni tanggal 4 dan 5 Oktober 2017.
"Karena bertepatan dengan HUT Provinsi Banten pada tanggal 4 Oktober itu, maka Pak Gubernur menugaskan saya untuk mendampingi kunjungan Pak Presiden ke Pandeglang," kata Andika Hazrumy usai rapat kordinasi dan evaluasi serapan anggaran di OPD Provinsi Banten.
Menurut Andika, Presiden Jokowi rencananya akan mengunjungi Kecamatan Menes di Pandeglang pada hari pertama kunjungannya di Banten 4 Oktober, untuk kemudian menginap di salah satu hotel di Kota Serang pada malam harinya.
"Keesokan harinya kan beliau harus menghadiri HUT TNI di Merak," kata Andika.
Menurut dia, seringnya Presiden Jokowi berkunjung ke Banten, bahkan sejak era Gubernur Banten sebelum Wahidin, hal itu sebagai bentuk perhatian yang tinggi dari Presiden ke daerah Banten.
"Rencananya setelah menyerahkan Kartu Indonesia Sehat di Menes Pandeglang, pak presiden juga akan memantau pembangunan Waduk Karian di Lebak," kata Andika.
Ia mengatakan, sejumlah proyek nasional di Banten yang dibangun oleh pemerintah pusat dalam beberapa tahun terakhir ini, sebagai bukti dari tingginya perhatian Jokowi kepada daerah Banten.
Andika mengatakan, perhatian pemerintah pusat ke Banten mengingat Banten sebagai daerah strategis yang merupakan penyangga ibu kota Jakarta. Selain Banten sebagai daerah penyangga ibu kota Negara, Jakarta, Banten juga sebagai daerah penghubung utama antara Pulau Jawa sebagai kawasan vital Indonesia dengan Pulau Sumatera.
"Tentu saja Banten diuntungkan dengan ini. Makanya kita di Banten harus pintar-pintar memanfaatkan hal tersebut untuk sekaligus bisa mendorong percepatan ekonomi di Banten," kata Andika.
Menurut informasi, salah satu lokasi yang akan dikunjungi Presiden Joko Widodo adalah Desa Muruy, Kecamatan Menes untuk meresmikan program Dana Desa (DD). Presiden Jokowi juga diagendakan meresmikan BUMDes, meninjau Prukades (Program Unggulan Kawasan Pedesaan) dan pembangunan embung.
Kemudian, membuka bakti sosial berupa operasi bibir sumbing, khitanan massal, bazar dan isbat nikah. Dalam acara tersebut juga akan dilakukan penyerahan bantuan Alsintan (alat mesin pertanian), Kartu Petani dan penyerahan 3.000 sertifikat Prona secara simbolis serta bantuan dana Rp50 juta untuk 30 BUMDes.
(U.M045/R010)
Presiden akan tinjau proyek strategis nasional di Banten
2 Oktober 2017 21:16 WIB
Presiden Joko Widodo. (Biro Setpres)
Pewarta: Mulyana
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017
Tags: