Madrid (ANTARA News) - Rentetan tiga kemenangan Atletico Madrid di Liga Spanyol terhenti oleh hasil imbang tanpa gol di markas Leganes pada Sabtu, yang membuat mereka turun ke peringkat ketiga di klasemen.

Hasil ini membuat Sevilla dapat menggeser Atletico menuju peringkat kedua setelah mereka menang 2-0 atas Malaga pada kondisi-kondisi panas terik yang membuat sejumlah penggemar harus mendapatkan pemeriksaan medis.

Pasukan Diego Simeone, yang takluk 1-2 oleh tamunya Chelsea di Liga Champions pada Rabu, bermain dengan tiga pemain bertahan yang tidak ortodoks dan kesulitan untuk mematahkan permainan tim sekotanya.

Mereka bahkan sempat berpeluang kalah pada pertandingan ini dan memerlukan tiga penyelamatan impresif dari Jan Oblak untuk mencegah pemain pengganti Nabil El Zhar mencetak gol pada babak kedua, sedangkan Claudio Beauvue gagal mencetak gol dari posisi yang bagus pada babak pertama.

Atletico hanya memiliki satu peluang bagus pada masing-masing babak -- tembakan mendatar dari Saul Niguez yang dapat dengan mudah ditepis kiper tuan rumah Ivan Cuellar, yang setelah turun minum mampu menggagalkan tandukan Diego Godin.

Sevilla berada di peringkat kedua dengan 16 poin, unggul satu poin atas Atletico.

Pemuncak klasemen Barcelona akan menjamu Las Palmas pada Minggu, sedangkan juara bertahan Real Madrid, yang menduduki peringkat keenam dan tertinggal tujuh poin dari rival abadinya, akan menjamu Espanyol.

Simeone menyalahkan hasil imbang yang didapat timnya ini dari rasa lelah dari pertandingan melawan Chelsea, dan mengatakan penyerang Antoine Griezmann, yang harus ditarik keluar lapangan pada babak kedua, memerlukan lebih banyak dukungan dari rekan-rekan setimnya


Posisi

Klub
Poin Main
1
FC Barcelona 18 6
2
Sevilla FC 16 7
3
Atlético de Madrid 15 7
4
Valencia CF 12 6
5
Real Betis 12 6
6
Real Madrid 11 6
7
CD Leganés 11 7
8
Real Sociedad 9 6
9
Levante UD 9 7
10
RC Celta 8 7
11
Getafe CF 8 7
12
Athletic Club 8 6
13
RCD Espanyol 8 6
14
Villarreal CF 7 6
15
RC Deportivo 7 7
16
Girona FC 6 7
17
UD Las Palmas 6 6
18
SD Eibar 6 6
19
D. Alavés 3 7
20
Málaga CF 1 7



(H-RF/D011)