Hong Kong (ANTARA News) - Bursa saham Hong Kong berakhir lebih tinggi pada Senin, dengan indeks acuan Hang Seng (HSI) menguat 352,18 poin atau 1,27 persen menjadi 28.159,77 poin.
Indeks Hang Seng diperdagangkan antara 27.917,18 poin hingga 28.160,39 poin, dengan nilai transaksi mencapai 112,00 miliar dolar Hong Kong (sekitar 14,33 miliar dolar AS), demikian Xinhua melaporkan.
(UU.A026/S027)
Indeks Hang Seng naik tajam 300 poin
18 September 2017 18:09 WIB
Grafik pergerakan indeks Hang Seng, Senin (18/9/2017). (Google Finance)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017
Tags: