Paris (ANTARA News) – Pasar mobil Eropa membukukan catatan yang terbaik dalam 10 tahun pada Agustus 2017, dengan pemesanan baru melonjak 5,6 persen pada bulan lalu, ungkap Asosiasi Manufaktur Mobil Eropa ACEA pada Kamis (14/09).

Sebanyak 865.000 mobil baru tercatat di jalanan Eropa pada Agustus, ACEA menghitung berdasarkan angka yang dirilis ketika pameran industri terbesar di Eropa, pameran mobil IAA, dibuka bagi publik di Frankfurt.

Pasar utama Italia dan Spanyol mencatat kenaikan terkuat -- masing-masing 15,8 persen dan 13 persen.

Prancis dan Jerman juga mengalami pertumbuhan dalam pencatatan baru sebesar 8,4 persen dan 3,5 persen.

Namun, permintaan mobil di Inggris, yang sedang bernegosiasi untuk meninggalkan Uni Eropa (UE), merosot 6,4 persen, kata ACEA.

"Dengan lebih dari 10 juta kendaraan baru yang terdaftar di seluruh UE, pemesanan naik sebesar 4,5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu."

Dengan Kanselir Jerman Angela Merkel dijadwalkan membuka IAA, ACEA mengalkulasikan bahwa raksasa otomotif Jerman VW tetap menjadi produsen mobil terbesar Eropa, menyumbangkan 23,6 persen pasar itu pada periode Januari hingga Agustus, demikian AFP.